Makassar, Sulsel – Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah hanya ingin dimintai keterangan terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Gubernur Sulsel, Veronica Moniaga. Sabtu, 27/2/2021.
Menurut Veronica, Gubernur Sulsel saat ini tidak terlibat proses OTT yang dilakukan KPK dan tidak ada penyitaan barang bukti saat dilakukan penjemputan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Beliau dijemput dengan baik ketika beristirahat bersama keluarga di Rumah Jabatan Gubernur pada dini hari. Meskipun beliau belum mengetahui penyebabnya,” ucap Veronica.
“Sebagai warga negara baik tentunya mengikuti prosedur yang ada, mengingat berdasarkan keterangan KPK yang datang bahwa beliau hanya ingin dimintai keterangan sebagai saksi,” ungkapnya.
Sebelumnya, Nurdin Abdullah dikabarkan ditangkap di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Sabtu 27 Februari 2021 dini hari.
Saat ini, orang nomor satu di Sulsel itu tengah berada di Kantor KPK di Jakarta.
“Mari kita menunggu dan menghormati proses yang berjalan saat ini,” tandas Veronica. (*)