Makassar, Sulsel – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman membuka kegiatan Forum Organisasi Perangkat Daerah Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Sulawesi Selatan, yang digelar di Hotel Four Point Makassar, Rabu (3/3/2021).
Dalam sambutannya, Andi Sudirman menyampaikan kepada seluruh stakeholder dinas terkait untuk bisa membangun sinergitas dalam pembangunan infrastruktur di Sulawesi Selatan.
Menurutnya, program pemerintah untuk pembangunan infrastruktur jalan di Sulsel harus tetap berjalan, karena program ini merupakan program prioritas pemerintah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya tekankan pertama masuk, saya sebagai Plt Gubernur tetap prioritaskan pekerjaan yang sudah dijalankan gubernur. Termasuk prioritas program kita juga fokus pada Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dan Program Penanganan covid juga menjadi prioritas utama,” jelasnya.
Bahkan, Andi Sudirman meminta kepada seluruh kepala daerah di Sulsel untuk bisa mendukung program Pemerintah Provinsi dalam pembangunan infrastruktur di daerah.
Plt Gubernur yang akrab disapa Andalan tersebut juga menyampaikan akan meminta penjelasan dari Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan terkait sektor apa saja yang mengalami kontraksi di Sulawesi Selatan.
“Saya berharap kedepan kita minta BPS meberikan penjelasan tentang kontraks ekonomi, itemnya apa saja. Misalnya di sektor pertanian, kenapa turun dan apa yang harus dilakukan pemerintah,” ucapnya.
Dari keterangan yang nanti diperoleh dari BPS, kata Andi Sudirman, Pemerintah Provinsi akan mengambil langkah intervensi terhadap sektor-sektor yang mengalami kontraksi.
Sementara itu, Kepala Dinas PUTR Sulsel Rudy Djamaluddin menjelaskan, kegiatan Forum Organisasi Perangkat Daerah ini akan menjadi pendukung dinas terkait dalam penyelesaian rencana kerja PUTR.
“Dari pertemuan ini, kami harap bisa mendorong pembangunan di Sulsel, bagaimana meningkatkan kesejahteraan di Sulsel, meningkatkan ekonomi dan mendorong roda ekonomi di Sulsel,” terangnya.
Menurutnya, dari pelaksanaan forum tersebut akan menjadi bahan bagi PUTR Provinsi untuk mengikuti kegiatan yang sama ditingkat nasional. (*)