Jelang Akhir Tahun, Polisi Sita Puluhan Liter Miras Tradisional

- Redaksi

Rabu, 30 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wajo, Sulsel – Jelang akhir tahun 2020 Polsek Tempe Polres Wajo tingkatkan Operasi miras diwilayahnya pada Selasa (29/12), Sore.

Meski berlabel kota santri, namun peredaran Minuman Keras (Miras) di Kota Sengkang terlihat masih marak.

Setidaknya hal itu terungkap saat Kepolisian Sektor Tempe Polres Wajo melaksanakan kembali operasi miras dan merazia puluhan liter minuman keras (miras) tradisional jenis tuak/ballo di Jl. Bhayangkara, Jl. Cendana, Jl.Sungai gilireng Kec.Tempe Kab.Wajo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Razia Miras ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan penyebaran minuman keras pada perayaan akhir tahun nantinya dikota sengkang.

Akibat maraknya beredar miras tersebut dapat menimbulkan banyaknya gangguan kamtibmas berupa tindak pidana penganiayaan dan kekerasan seusai meminum miras tersebut terutama saat perayaan malam tahun baru,” ujarnya.

Dalam razia ini, puluhan personel Polsek Tempe Polres Wajo diterjunkan yang dipimpin langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Tempe Ipda Bagus Pujiantoro, S.Sos dan Kanit Intelkam Polsek Tempe Ipda Baharuddin, S.Sos.

“Anggota langsung mengarah ke sasaran yang diketahui biasa menjual miras sebagai pengecer/pengedar miras tersebut,” ujar Ipda Bagus.

Dan benar saja, di tempat tersebut masih ditemukan miras jenis tuak/ballo. Sebenarnya pengecer ini sudah kita jadikan target setiap operasi miras.

Dan terbukti sore ini, kita berhasil menyita puluhan liter miras tradisional jenis tuak/ballo,” jelas Kanit Reskrim, Ipda Bagus Pujiantoro, S.Sos.

Kanit Intelkam Polsek Tempe Ipda Baharuddin, S.Sos mengaku, selama ini peredaran miras akan meningkat mengingat akan adanya pesta akhir tahun, olehnya kami dari sat intelkam menyarankan untuk diadakan operasi miras untuk pencegahannya.

Sementara itu, Kapolsek Tempe Akp Saifullah Syan SH mengungkapkan, tangkapan miras pada Selasa sore, adalah bukti kerja keras anggota kami. Mulai dari pemantauan hingga proses penggeledahan dan penyitaan miras tersebut,” ujarnya.

Untuk bagi pelaku pengecer ataupun pengedar miras tersebut kami berikan sanksi berupa teguran keras, dan membuat pernyataan agar tidak mengulangi kegiatan tersebut,” tegasnya.

“Untuk barang buktinya berupa miras jenis tuak/ballo tersebut saat ini diamankan di Mapolsek Tempe dan pelaksanaan operasi akan lebih gencar dan ditingkatkan,” tutup Saiful.(PRD)

Berita Terkait

Telusur dan Penjejakan Sejarah Objek Diduga Cagar Budaya di Wajo
Maksimalkan Fungsi Bulog Melalui Gerakan Pangan Murah
Ikrar Netralitas ASN di Wajo Dibacakan Pada Peringatan HKN
Edi Prekendes Mengambil Langkah Hukum Terkait Dugaan Pengancaman dan Penghinaan
Satreskrim Polres Wajo Ungkap Curanmor BB Terbesar 24 Unit Motor, Pelaku Dihadiahi Timah Panas
Ir. H. Firmansyah Perkesi-Andi Merlyn Iswita Emban Tugas Pimpinan Sementara DPRD Wajo
Gerindra ‘Rebut’ Kursi Ketua DPRD Wajo, PAN dan PKB Kursi Wakil
Pinrang dan Wajo Wakili Zona III Lomba Pocil Tingkat Polda Sulsel

Berita Terkait

Senin, 7 Oktober 2024 - 14:16

Telusur dan Penjejakan Sejarah Objek Diduga Cagar Budaya di Wajo

Selasa, 1 Oktober 2024 - 14:47

Maksimalkan Fungsi Bulog Melalui Gerakan Pangan Murah

Kamis, 19 September 2024 - 13:46

Ikrar Netralitas ASN di Wajo Dibacakan Pada Peringatan HKN

Kamis, 12 September 2024 - 18:57

Edi Prekendes Mengambil Langkah Hukum Terkait Dugaan Pengancaman dan Penghinaan

Rabu, 11 September 2024 - 18:25

Satreskrim Polres Wajo Ungkap Curanmor BB Terbesar 24 Unit Motor, Pelaku Dihadiahi Timah Panas

Berita Terbaru