Populerkan Potensi Wisata, Pemkot Parepare Gelar Lomba Desain Logo Branding

- Redaksi

Kamis, 11 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata menggelar lomba desain logo branding dengan tema pariwisata Kota Parepare, Sulawesi Selatan.

Lomba tersebut dalam rangka momen 8 tahun kepemimpinan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kota Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan tujuan lomba tersebut untuk menggali bakat para kreator desain grafis sekaligus mempopulerkan potensi pariwisata di kota bertajuk kota peduli tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelaksanaan lomba, menurut mantan Kabag Humas ini diikut sekitar 53 peserta yang sudah menyetorkan portofolio atau kumpulan hasil karya berisi tentang biodata dan hasil-hasil karya sebelumnya.

“Ada 53 peserta yang menyetorkan portofolio. Kita seleksi menjadi sepuluh besar. Pada tahap itu kemudian dilakukan penjurian untuk menentukan tiga pemenang,” ucap Hamka, sapaannya. Kamis, (11/11/2021).

Dari sepuluh besar yang telah dilakukan penjurian sebelumnya, kata dia, tiga peserta yang lolos kemudian melakukan presentasi dihadapan Sekda Parepare dan para dewan juri.

“Penjurian dipercayakan sepenuhnya kepada dewan juri profesional yang berasal dari berbagai kalangan,” bebernya.

Dari kalangan Budayawan, Andi Pallemui, Akademisi Andi Were, dan Rahmat desain grafis pemenang lomba logo branding Sulawesi Selatan.

Hamka menjelaskan, pelaksanaan lomba desain logo branding tersebut untuk menjadikan pariwisata Parepare lebih dikenal secara luas. Desain logo menurut dia merupakan visualisasi dari nilai-nilai ikon pariwisata.

“Tentu kita disini harus netral pilih yang terbaik dari yang baik sehingga bisa menjadi maskot pariwisata Parepare kedepan,” ucap Hamka yang juga juri pada lomba itu.

Dia berharap, pelaksanaan lomba desain logo branding ini dapat lebih dikenal dan optimal dalam menyebarluaskan potensi pariwisata di kota Parepare.

“Pelaksanaan lomba desain logo ini adalah upaya meningkatkan branding, energi dan semangat baru untuk perkembangan pariwisata kita di Parepare,” tandas alumni STPDN angkatan 12 ini. (*)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru