Beritasulsel.com – Berkat kerja keras Personel Polsek Kajang yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kajang AKP Khaeruddin Lassa S. Ag, akhirnya Ali bin Sabbara yang diduga telah menikam Ismail alias Mail, ditangkap.
Pria berusia 40 tahun tersebut ditangkap di tempat persembunyiannya di Rumah Kepala Dusun Lembanna pada hari Sabtu (22/5/21) sekira pukul 09.00 WITA.
“Alhamdulilah pak atas kerja keras rekan rekan personel Polsek Kajang. Akhirnya Ali bin Sabbar berhasil kami tangkap. Penangkapan dilakukan di rumah Kepala Dusun Lembanna atas nama Asri,” ungkap AKP Khaeruddin sesaat lalu.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Diberitakan sebelumnya, Ismail alias Mail jadi korban penikaman yang diduga dilakukan oleh pria berinisial A alias Ali pada hari Jumat (21/5).
Peristiwa bermula saat korban sedang mencangkul di kebun samping rumahnya di Dusun Kassi Buta, Desa Lembang, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, tiba tiba datang Ali dan langsung menarik tangan korban agar ikut dengannya.
Korban awalnya tidak mau karena sedang bekerja namun Ali terus menarik tangan korban seakan memaksa akhirnya korban pun ikut.
Saat sampai depan rumah korban, disitulah Ali diduga menusuk korban menggunakan parang yang ujungnya runcing. Korban berhasil menangkis sehingga tangan kanan korban terluka.
Usai menikam, Ali langsung melarikan diri. Kapolsek Kajang AKP Khaeruddin langsung memimpin penangkapan dan belum sampai 24 jam Ali akhirnya ditangkap.
“Saat ini Ali telah kami amankan di Ruang Tahanan Mapolsek Kajang untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya,” pungkas Kapolsek. (hs/bss)