Beritasulsel.com – Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, SH., LLM, hadir dipuncak peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-72 di Purwokerto Kabupaten Banyumas Propinsi Jawa Tengah. Jumat (12/07).
Bupati Sinjai didampingi oleh Kepala Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai, H. Muh. Ramlan Hamid.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dalam sambutannya menekankan pada pemanfaatan produk Koperasi dan UKM untuk tumbuh secara mandiri dan berdaya saing.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ganjar berharap agar produk lokal dapat menjadi pilihan utama masyarakt dalam upaya peningkatan pendapatan pelaku usaha berbasis digital. Harapnya.
Sementara itu ketua Dekopin, H.A.M.Nurdin Halid dalam sambutannya menegaskan bahwa Koperasi Indonesia semakin maju dan menggeliat dimana forum koperasi besar Indonesia mengagas berdirinya Tugu koperasi yang merupakan kawasan bisnis koperasi berpusat di Kabupaten Tasikmalaya.
Nurdin Halid berharap agar semua koperasi dapat berkontribusi pada kegiatan tetsebut dalam rangka mereformasi koperasi di era revolusi industri 4.0.
Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa, yang hadir pada acara tersebut, menyampaikan harapannya agar Sinjai bisa meningkatkan peranan koperasi, khususnya meningkatkan perekonomian di Kabupaten Sinjai melalui koperasi.
Diakhir acara dilakukan penyematan satya lencana dari presiden RI yg diserahkan oleh Menteri Koordinator bidang perekonomian Darmin Nasution dilanjutkan dengan membacakan sambutan presiden yang menyampaikan selamat hari Koperasi Nasional kepada segenap insan koperasi di Indonesia, yang dilanjutkan dengan pemukulan gong dan angklung menandai peresmian hari koperasi nasional ke 72 tahun 2019.
Acara Puncak Hari Koperasi Nasioanal dihadiri oleh para Gubernur dan Bupati se Indonesia, Serta para kepala Dinas Propinsi,Kabupaten /Kota, dan Para Insan gerakan koperasi Indonesia. (Sambar/BSS)