Lantik Pengurus Generasi Muda FKUB, Wagub Sulsel: Agama Jangan Dipolitisir

- Redaksi

Rabu, 28 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman secara resmi melantik Pengurus Generasi Muda Forum Kerukunan Umat Beragama (GEMA FKUB) Sulawesi Selatan.

Pelantikan yang di rangkaikan semiloka berlangsung pada Rabu (28/10/2020) di Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan.

Mengawali acara yang sangat hikmat, Sekertaris FKUB Sulsel membacakan Surat keputusan Pengurus Generasi Muda FKUB Sulsel dengan nomor 08/FKUB-SS/X/2020.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah itu, Wagub Andi Sudirman Sulaiman berdiri di hadapan para pengurus untuk melantik para pengurus Generasi Muda FKUB Sulsel.

“Generasi muda ini terbentuk salah satunya dengan tujuan dapat menjalin hubungan antar umat beragama. Generasi muda forum umat beragama direkrut dengan Metode rekrutmen melalui majelis agama,” Ungkap Kakanwil Agama Sulsel, KH. Khaeroni.

Agar generasi muda menjadi lebih dinamis, aktif, dan reaktif di dalam menyikapi kehidupan beragama.

“Pembentukan GEMA FKUB bukan hanya pelantikan, tapi dibutuhkan aktualisasi program yang telah di susun bersama sama,” lanjutnya.

Dibawah generasi muda terdapat anak anak yang perlu di edukasi komunikasi antar umat beragama.

Saat ini kita bertugas menjaga kerukunan, kita menjaga solidaritas yang profesional sesama umat beragama dengan mengedepankan toleransi antar ummat beragama.

“Kita harus kembali kepada kerukunan umat beragama, pemuda FKUB harus menyampaikan aspirasi dengan cara yang intelektual,” jelas Andi Sudirman Sulaiman.

Kembali ia menyampaikan bahwa Agama jangan di buat menjadi jualan politik, agama jangan di politisir.

“Jika kita menjadi orang yang menjalankan amanah dengan baik. Mari bersama sama hidup dalam kedamaian, melangsungkan kehidupan dengan tenang dan damai,” katanya.

“Mari kita pelan pelan, respon cepat Gerakan Muda FKUB ini kita dulu komunikasi dan kini dibentuk, saya yakin orang pilihan ini akan memperkokoh kerukunan beragama di Sulsel,” tambahnya. (*)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru