Wagub Sulsel Pantau Pos Petugas Pengamanan Terpadu di Macanda Gowa

- Redaksi

Selasa, 14 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Setelah mengunjungi Posko Gugus Tugas percepatan penanganan Virus Corona (Covid-19) Sulsel di Balai Prajurit Jenderal M Yusuf, Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bertolak ke pemakaman khusus pasien Virus Corona (Covid-19) di Macanda, Samata, Gowa.

Tiba di lokasi, Andi Sudirman Sulaiman terlihat menyapa petugas keamanan dan pengamanan terpadu gabungan TNI, POLRI, dan Satpol PP.

Ia pun menyampaikan terima kasih atas kesigapan para anggota TNI, Polri, dan Satpol PP bekerja sama dalam penanganan Virus Corona (Covid-19).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Atas nama Pemerintah Prov Sulsel, saya ucapkan terima kasih kepada petugas keamanan dan pengamanan terpadu TNI, Polri, dan Satpol PP yang telah berjuang bersama kami menghadapi masalah sulit ini,” ujarnya, Senin (13/4/2020).

Diketahui, pengamanan khusus yang dilakukan oleh Tim Gugus Tugas percepatan penanganan Virus Corona (Covid-19) di Sulsel didasari adanya penolakan jenazah pasien oleh masyarakat, bukan hanya di Sulsel, tapi hampir di seluruh Indonesia.

Andi Sudirman Sulaiman berharap tidak ada lagi penolakan warga yang dikebumikan di pemakaman tersebut.

“Protokoler pemakaman jenazah telah memenuhi standar WHO,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Andi Sudirman Sulaiman memberikan semangat kepada para petugas keamanan dan pengamanan terpadu agar tetap mementingkan kesehatan, dan senantiasa mengkonsumsi vitamin.

Diakhir kunjungannya, Andi Sudirman Sulaiman memberikan asupan gizi tambahan kepada petugas keamanan dan pengamanan terpadu. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru