Selayar, Sulsel – Sapi kurban sumbangan dari Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman dibagikan di masyarakat Desa Bahuluang, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar.
Warga yang tinggal di Pulau Bahuluang pun merasa senang. Apalagi sapi ini pun bahkan diangkut menggunakan perahu untuk menyebrang ke Pulau Bahuluang.
Sapi kurban itu dibeli dari kelompok peternak di Pulau Tambolongang. Sehingga menuju Desa Bahuluang, sapi harus diangkut selama sekitar satu jam menggunakan perahu jolloro.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepala Desa Bahuluang, Laode Sumitro mengucapkan terima kasihnya kepada Andi Sudirman Sulaiman. Apalagi sosok pria yang memiliki jiwa sosial yang tinggi itu pun dikenal oleh masyarakat. Mengingat Andi Sudirman pernah berkunjung ke Desa Bahuluang.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat Desa Bahuluang mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada bapak Plt Gubernur Sulawesi Selatan. Alhamdulillah, sapi kurban bisa dinikmati bersama-sama oleh masyarakat kami,” kata Laode, Rabu (21/7/2021).
Lanjutnya, “semoga kebaikan bapak Plt Gubernur ini bernilai ibadah, dimudahkan rezeki dan selalu dimudahkan dalam segala hal selama memimpin Sulawesi Selatan untuk lebih baik, Aamiin,” katanya.
Sementara itu, Korkab Prof Andalan Kabupaten Kepulauan Selayar, Ali Yathas mengapresiasi atas kepedulian Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman dalam Hari Raya Idul Adha ini. “Alhamdulillah, terima kasih atas kepedulian bapak Plt Gubernur kepada masyarakat di Desa Bahuluang,” ujarnya. (*)