Pelantikan Alumni Teknik Mesin, Plt Gubernur Sulsel Harap Kontribusi Alumni

- Redaksi

Minggu, 18 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan ucapan selamatnya kepada para pengurus Ikatan Alumni Teknik Mesin Universitas Hasanuddin (IKA TM UH) Periode 2020-2024.

Hal itu disampaikan secara virtual saat acara Pelantikan Pengurus IKA TM UH periode 2020-2024 yang dirangkaikan bincang Peluang dan Strategi Peran Alumni Dalam Pengembangan Teknologi dan Bisnis di Kawasan Timur Indonesia di Hotel The Rinra, Makassar, Ahad (18/4/2021).

Andi Sudirman berharap Pengurus Ikatan Alumni Teknik Mesin yang diketuai Jusman Sikki bisa menjadi wadah bagi seluruh alumni dan juga mahasiswa Teknik Mesin dalam berkolaborasi dan membangun sinergi dengan pemerintah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita harus bersinergi bersama untuk menguatkan, sehingga Pengurus Ikatan Alumni dapat menjadi wadah bagi seluruh alumni bahkan bagi adik-adik kita di Teknik Mesin,” jelasnya.

Andi Sudirman mengungkapkan, Pengurus Ikatan Alumni Teknik Mesin diisi oleh orang-orang hebat, sehingga Pemerintah Provinsi berharap ada inovasi dan kontribusi yang diberikan untuk pembangunan daerah.

“Apa yang kita lihat di Sulsel ini adalah inovasi, kreatifitas, karena keberhasilan ini adalah keberhasilan kita bersama bukan keberhasilan orang perorang,” ungkapnya.

Plt Gubernur juga yakin dengan sinergitas yang terjalin antara pengurus Ikatan Alumni dengan pemerintah, segala keluhan dan juga hambatan yang ada bisa diselesaikan bersama. (*)

Berita Terkait

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Rabu, 27 November 2024 - 13:59

Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Berita Terbaru