Beritasulsel.com – Kapolres Enrekang, AKBP Endon Nurcahyo memimpin pelaksanaan Analisa dan Evaluasi (Anev) yang berlangsung di Mapolres Enrekang. Senin, 25/11/2019.
Menurut AKBP Endon Nurcahyo bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda mingguan jajaran Polres Enrekang.
“Tujuannya untuk mengulas atau mereview kinerja jajaran Polres Enrekang, baik yang akan dikerjakan maupun yang telah dikerjakan”, ungkap Endon Nurcahyo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi dari Anev ini, kita dapat mengetahui bagaimana pola kegiatan personil dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat”, jelasnya.
Kapolres Enrekang menambahkan bahwa kegiatan Anev tersebut perlu dilakukan guna mengkoordinir dan mengawasi setiap pelaksanaan tugas yang dilakukan oleh jajarannya.
Selain itu, pada kegiatan Anev tersebut, Kapolres Enrekang, AKBP Endon Nurcahyo juga meminta Satker untuk melakukan penyerapan anggaran secara maksimal.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni para Kabag, para Kasat, dan seluruh Perwira Polres Enrekang dimana masing-masing Satuan Fungsi menyampaikan paparan tentang pelaksanaan kegiatan ungkap kasus, permasalahan dan situasi Kamtibmas. (RIS/BSS)