Bupati Barru Serahkan Bantuan untuk 54 Korban Bencana Alam

- Redaksi

Rabu, 13 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Barru, Sulsel – Bencana merupakan satu ujian untuk semua makhluk yang diciptakan, sebagai bagian dari cobaan yang salah satunya untuk menilai rasa kemanusiaan dan saling tolong menolong antar sesama. Beberapa waktu lalu, bencana alam berupa banjir dan angin kencang, sempat menimpa beberapa keluarga di Kabupaten Barru, hal ini sebagaimana yang telah terbangun selama ini, mendapat perhatian Pemda Barru.

Pagi tadi, sekira 54 warga Barru yang terdampak bencana, diberikan bantuan dari Pemerintah Daerah, yang diserahkan langsung oleh Bupati Barru Ir H Suardi Saleh M.Si di ruang Kerjanya, Rabu (13/1/2021).

Bupati Barru, Suardi Saleh, mengatakan, bantuan diberikan guna meringankan beban masyakarat yang terkena bencana alam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita berharap agar bantuan ini dapat meringankan beban serta dapat dimanfaatkan warga yang terkena bencana” sebut Suardi Saleh dalam arahannya dihadapan perwakilan penerima bantuan dan aparat pemerintah terkait.

Beliau juga menyampaikan permakluman, sebab pandemi Covid-19 yang sedang tinggi, dan menghimbau agar masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan dengan senantiasa mencuci tangan, menjaga jarak dan selalu ingat memakai masker.

Terlihat, penerima menampakkan wajah berseri dan rasa syukur menerima perhatian Pemda Barru serta merasakan upaya Bupati Suardi Saleh dalam meringankan beban warganya.

Bantuan yang diserahkan tersebut melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Barru yang dihadiri Kepala Pelaksana BPBD Hj Nasriah Majid, Camat Balusu Andi Ika Syamsu Alam, Camat Barru Andi Hilmanida dan mewakili Camat Tanete Rilau, Soppeng Riaja dan Camat Tanete Riaja Hadir pula lurah dari masing-masing yang warganya sebagai penerima bantuan. (Hum/Iq)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru