Amson Padolo Buka Evaluasi Hasil FGD Data Statistik Sektoral

- Redaksi

Selasa, 20 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulawesi Selatan (Prov. Sulsel) Amson Padolo menghadiri kegiatan Evaluasi Hasil FGD Data Statistik Sektoral Tahun 2022 di Hotel M Regency Makassar, Senin (19/09/2022).

Kegiatan yang menghadirkan peserta yang merupakan para operator data di OPD Lingkup Prov. Sulsel tersebut digelar oleh Bidang Statistik Diskominfo-SP Prov. Sulsel dalam rangka pelaksanaan urusan pemerintahan terkait tata kelola data pemerintah tentang tugas dan tanggung jawab penyelenggaraan satu data, baik di provinsi maupun kabupaten-kota se-Sulawesi Selatan.

Dalam sambutannya membuka kegiatan, Amson Padolo menyampaikan bahwa Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun
2019 tentang Satu Data Indonesia (SDI)
merupakan landasan/payung hukum yang kokoh dalam reformasi tata Kelola data Pemerintah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Adanya kebijakan tata kelola data pemerintah ini dalam rangka mendorong
penyelenggaraan pelaksanaan program Satu Data Indonesia (SDI) secara Nasional, yang mana tujuannya adalah untuk menciptakan data yang berkualitas, mudah diakses dan dapat dibagipakaikan antar Instansi Pusat Daerah melalui pemenuhan Standar Data, Metadata, Interoperabilitas Data, dan menggunakan Kode Referensi dan Data Induk,” kata Amson.

Ditambahkannya lagi bahwa pemahaman yang baik tentang peran dan fungsi statistik sektoral menjadi salah satu kunci keberhasilan tujuan yang diharapkan dalam Satu Data Indonesia (SDI).

“Oleh karenanya aparatur pelaksana baik sebagai walidata maupun produsen data statistik sektoral dituntut wajib menelaah dan memahami subtansi teknis yang dianjurkan yang termuat di dalam perundangan tersebut,” tambahnya.

Amson Padolo berharap pelaksanaan kegiatan Evaluasi Hasil FGD Data Statistik Sektoral tersebut dapat diikuti dengan sungguh-sungguh sehingga dapat melaksanakan tata kelola data statistik sektoral sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Saya juga berharap setelah mengikuti pelatihan ini agar masing-masing operator data Lingkup OPD Prov. Sulsel segera menerapkan ilmu yang telah didapat, untuk mewujudkan pelayanan prima bagi masyarakat,” harapnya.

Kegiatan tersebut juga diisi dengan diskusi dan tanya-jawab terkait dengan implementasi statistik sektoral Prov. Sulsel, follow up penginputan data pada aplikasi Satu Data Sulawesi Selatan, serta evaluasi kelengkapan metadata dan data statistik sektoral. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru