Aktivis Minta Polres Jeneponto Usut Tuntas Kasus Pupuk Subsidi yang Diselundupkan dari Bulukumba

- Redaksi

Senin, 22 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Asdar Sakka, aktivis (foto: dok, pribadi)

Asdar Sakka, aktivis (foto: dok, pribadi)

Beritasulsel.com – Sejumlah aktivis di Kabupaten Bulukumba berharap kepada Satreskrim Polres Jeneponto agar mengusut tuntas kasus pupuk subsidi yang diselundupkan dari Bulukumba ke Jeneponto.

Salah satu aktivis di Bulukumba yang lantang menyuarakan hal itu adalah Asdar Sakka dan Ketua Aliansi Masyarakat Bersatu (Asatu), Trywahyudi Nur.

Mereka berjanji akan mengawal kasus tersebut hingga tuntas dan akan melakukan aksi demo di depan Mapolres Jeneponto

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Insya Allah minggu ini kami aksi di Jeneponto di depan Mapolres Jeneponto, sebagai bentuk dukungan kami kepada Satreskrim Polres Jeneponto dalam mengungkap kasus ini secara terang benderang, profesional dan transparan,” ungkap Asdar Sakka, Senin (21/4/2024).

BACA JUGA: Polres Jeneponto Tangkap Penyelundup Pupuk Subsidi dari Bulukumba, 200 Sak Barang Bukti Diamankan

Dikatakan, bahwa kasus ini agak janggal, di mana pengecer pupuk di Kajang yakni Hamsina dituding bertanggung jawab atas pupuk tersebut.

Di satu sisi, Hamsina mengaku tidak kenal dengan sopir yang mengangkut pupuk itu. Sopir pun demikian, mengaku tidak kenal dengan Hamsina.

Dan kejanggalan yang paling menonjol adalah, Hamsina kini dipecat sebagai pengecer padahal belum terbukti apakah dia yang menyelundupkan atau bukan.

“Ada kesan bahwa yang kecil yang akan dikorbankan. Maka dari itu, kami selaku kontrol sosial berharap kepada aparat kepolisian agar mengungkap kasus ini sampai ke akar akarnya,” tegas Asdar Sakka.

BACA JUGA: Pupuk Subsidi yang Ditangkap di Jeneponto Ternyata Dijual Oknum Pengecer di Kajang Bulukumba

Dia menjelaskan bahwa pupuk yang keluar dari tangan distributor akan menjadi tanggung jawab penuh si pengecer bila pupuk tersebut sudah sampai ke kios pengecer.

Namun dalam kasus ini, pupuk ditangkap di Jeneponto sebelum sampai ke tangan pengecer. Surat delivery order atau DO dari distributor juga belum sampai ke tangan pengecer.

“Jadi, bila berpedoman pada aturan, harusnya pengecer (Hamsina) belum bertanggung jawab pada pupuk tersebut karena belum sampai ke tangannya. Belum ada penyerahan dari distributor ke Hamsina, surat DO belum diterima Hamsina. Untuk itu, kami mendesak penyidik agar betul betul profesional dan transparan dalam menyidik kasus ini,” pungkasnya.

BACA JUGA: Dituding Jual Pupuk Subsidi ke Jeneponto, Begini Kata Hamsina Pengecer Pupuk di Kajang

Diberitakan sebelumnya, Polres Jeneponto menangkap mobil truk bernomor polisi DD-8875-HD yang mengangkut 200 sak pupuk subsidi.

Truk tersebut ditangkap di Desa Pappalluang Jeneponto pada Rabu malam 17 April 2024. Kepada polisi, sopir tersebut mengaku bahwa pupuk subsidi yang ia muat dari Kabupaten Bulukumba diselundupkan ke Kabupaten Jeneponto.

Polisi kemudian melakukan pengembangan ke Bulukumba, mereka menemui dan memeriksa Hamsina, pengecer pupuk wilayah Kecamatan Kajang. Polisi kemudian menyimpulkan untuk menggelar kasus tersebut pada hari ini Senin 21 April 2024. (***)

Berita Terkait

Pj Bupati Bantaeng Hadiri High Level Meeting, Andi Abubakar: “Antisipasi Inflasi Jelang Nataru 2025”
Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi
Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus
Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba
Pemilihan Ketua BEM UMB Bukukumba Tuai Sorotan, Riswandi: Tidak Transparan dan Rentan Kecurangan
Pinus Sulsel Dorong Ekologi di Bulukumba, Peluang Desa Dapatkan Tambahan Anggaran
3 Rumah di Bulukumba Terbakar, Pemuda Lumpuh dan Buta Ikut Terpanggang
Viral, Bocah Perempuan Usia 10 Tahun di Bontomanai Bulukumba Dianiaya Paman

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 20:09

Pj Bupati Bantaeng Hadiri High Level Meeting, Andi Abubakar: “Antisipasi Inflasi Jelang Nataru 2025”

Sabtu, 16 November 2024 - 22:36

Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi

Sabtu, 16 November 2024 - 19:44

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus

Sabtu, 9 November 2024 - 19:08

Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba

Minggu, 13 Oktober 2024 - 16:24

Pemilihan Ketua BEM UMB Bukukumba Tuai Sorotan, Riswandi: Tidak Transparan dan Rentan Kecurangan

Berita Terbaru

Bantaeng

Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:26