184 Calon Kepala Desa di Selayar Gelar Deklarasi Damai, ini Pesan Sekda

- Redaksi

Rabu, 6 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

184 Calon Kepala Desa di Selayar Gelar Deklarasi Damai

184 Calon Kepala Desa di Selayar Gelar Deklarasi Damai

Beritasulsel.com, Selayar – Sebanyak 184 calon Kepala Desa (Cakades) dari 54 Desa di Selayar dikumpulkan menjelang hari pemilihan. Mereka berkumpul dan menandatangani Deklarasi Damai yang digelar di ruang pola kantor Bupati Selayar, Rabu (6/11/2019).

Sekretaris Daerah, Dr. Ir. H. Marjani Sultan M.Si yang bertindak mewakili Bupati dalam sambutannya berharap agar para Cakades mengikuti Kontestasi Politik di Desa dengan niat yang baik.

“Karena niat yang baik akan menghasilkan hasil yang tentu saja akan baik. Saya imbau cakades untuk menjaga situasi kondusif. Jangan terpancing dengan hal-hal provokatif karena rezeki itu tidak akan lari karena sudah ditetapkan oleh Allah SWT,” Harap Marjani Sultan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Dandim 1415 Selayar, Letkol. ARM. Yuwono yang juga hadir pada kegiatan deklarasi damai itu, menyampaikan agar dalam Pilkades nanti, para Cakades siap kalah dan siap menang, dan mengedepankan kualitas dalam memimpin dan membangun desa.

“Kepada para calon yang kalah, agar kedepannya ikut berpartisipasi dalam membangun desa. Mengingat niat awal kita maju jadi Cakades adalah bermaksud membangun desanya,” pinta Dandim.

“Di Selayar ini berbeda dengan daerah lainnya, terutama dalam sifat kekeluargaan yang sampai saat ini masih kental,” pungkasnya.

Para massa Calon Kepala Desa yang hadir pada kegiatan itu berjanji siap menang dan siap kalah.

Turut hadir pada kegiatan itu, Kajari, Cumondo Trisno, Wakapolres Selayar, serta Kepala OPD Pemkab Selayar, para Kapolsek dan seluruh Babinsa Kodim 1415 Selayar, khususnya yang wilayah tugasnya menyelenggarakan Pilkades. (IL)

Berita Terkait

IRT di Selayar Tewas Ditebas Pakai Kampak
Kapal KM Banawa Nusantara 09 Tenggelam di Perairan Selayar
Ular Piton Raksasa Berukuran 7 Meter Takluk di Tangan Satpol PP Damkar Kepulauan Selayar
Tinggi Ombak Capai 2 hingga 4 Meter, Pelayaran Bira-Pamatata Dihentikan Sementara
Nelayan di Selayar Tewas Mengenaskan Terkena Bom Ikan, Kepala dan Tangan Hancur
Mayat Bayi Ditemukan di Tanete Selayar Diduga Dibuang Orang Tuanya, Polisi Buru Pelaku
Akhir Pekan, Patmor Gabungan Polres Selayar Uber Knalpot Racing
Taman Pelangi Selayar Dirazia Satpol PP

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 01:18

IRT di Selayar Tewas Ditebas Pakai Kampak

Senin, 29 Juli 2024 - 23:03

Kapal KM Banawa Nusantara 09 Tenggelam di Perairan Selayar

Senin, 8 Juli 2024 - 02:34

Ular Piton Raksasa Berukuran 7 Meter Takluk di Tangan Satpol PP Damkar Kepulauan Selayar

Rabu, 3 Juli 2024 - 21:32

Tinggi Ombak Capai 2 hingga 4 Meter, Pelayaran Bira-Pamatata Dihentikan Sementara

Jumat, 3 Mei 2024 - 05:05

Nelayan di Selayar Tewas Mengenaskan Terkena Bom Ikan, Kepala dan Tangan Hancur

Berita Terbaru