Community Development bersama Legal Division PT Huadi Nickel Alloy Indonesia, Andi Resky Darmawan dan Adiyansyah SH, mengikuti acara Silaturahmi dan Buka Puasa bersama warga Dusun Papanloe, Desa Papanloe, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng. Rabu, 20 April 2022 (18 Ramadhan 1443 H).
Ditemui Beritasulsel.com sebelum menjelang waktu berbuka puasa, Comdev Andi Resky mengatakan bahwa Ramadhan 1443 H ini, PT Huadi menggelar kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa bersama dengan warga di 7 Masjid, di 7 Dusun yang ada di Desa Papanloe.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dusun Papanloe ini adalah lokasi ketiga. Sebelumnya kami juga telah menggelar kegiatan yang sama di Dusun Kayuloe dan Dusun Balla Tinggia,” kata Comdev, Andi Resky.
Comdev menambahkan bahwa untuk hari ini, Masjid Nurul Jihad di Dusun Papanloe menjadi lokasi Buka Puasa bersama Manajemen Perusahaan dengan warga.
“Buka puasa bersama warga Dusun Papanloe yang akan di lanjutkan dengan Sholat Maghrib berjamaah, bertujuan untuk lebih mempererat tali silturahmi antara manajemen perusahaan dan warga sekitar kawasan perusahaan,” ungkap Andi Resky.
“Berbagi kebaikan dengan menjalin silaturahmi lewat buka puasa bersama warga adalah momentum yang sangat baik di bulan penuh berkah ini,” tuturnya.
Di lokasi acara Silaturahmi dan Buka Puasa bersama warga ini, terlihat Mahasiswa dan Mahasiswi dari Sekolah Tinggi Ilmu Komputer dan Informatika (STMIK) Bulukumba.
“Kami sedang KKN di Desa Papanloe dan acara buka puasa bersama ini merupakan momen yang pas buat kami agar bisa lebih mengenal warga Desa Papanloe,” ungkap salah satu Mahasiswi STMIK Bulukumba kepada media ini.
“Untuk posko di Dusun Papanloe ini kami ada 7 orang, 2 Mahasiswa dan 5 Mahasiswi,” urainya.
Sementara itu, masih di lokasi yang sama, Kepala Dusun Papanloe, Boyke Lemen S mengucapkan terima kasih kepada Comdev Andi Resky yang telah menggelar acara Buka Puasa bersama dengan warga Dusun Papanloe.
“Alhamdulillah, hari ini jadwalnya Dusun Papanloe menggelar acara Silaturahmi dan Buka Puasa bersama dengan manajemen PT Huadi,” ucap Herman, sapaan akrab Kepala Dusun Papanloe.
“Terima kasih kepada PT Huadi yang telah menggelar acara Silaturahmi dan Buka Puasa bersama warga saya,” ungkapnya.
Selepas sholat maghrib berjamaah dilakukan, dihadapan jamaah Masjid Nurul Jihad, salah satu tokoh pemuda Desa Papanloe, Riswan mengungkapkan ucapan terima kasihnya kepada PT Huadi yang telah melaksanakan acara buka puasa bersama warga Dusun Papanloe.
“Berbagi kebaikan dengan mempererat silaturahmi dan menjalin kebersamaan adalah sebuah ibadah yang menjadikan ladang pahala buat kita,” ungkap Riswan.