Wali Kota Parepare Imbau Warga Waspada Bencana Kebakaran 

- Redaksi

Selasa, 8 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe mengimbau masyarakatnya agar mewaspadai bencana, seperti kebakaran.

Menurut WaliKota dua periode itu, kewaspadaan akan bahaya kebakaran harus ditingkatkan terutama di wilayah pemukiman karena sangat rawan. Apalagi pada musim kemarau saat ini.

“Kebakaran lahan maupun pemukiman sangat rawan terjadi saat musim kemarau,” ucap Taufan Pawe.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kewaspadaan kata Taufan Pawe perlu dilakukan untuk mencegah ataupun meminimalisir terjadinya peristiwa kebakaran.

Hal itu lanjut Taufan Pawe dapat terwujud melalui kerja sama seluruh elemen masyarakat Kota Parepare untuk bersama-sama menjaga dan menghindari aktivitas yang dapat berpotensi menimbulkan bahaya kebakaran.

“Kalau bisa jangan membakar sampah berlebihan, karena bisa saja sisa api itu dapat memicu api besar ketika ditiup angin,” kata Taufan Pawe.

Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan itu juga mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati saat menggunakan peralatan elektronik yang menimbulkan energi panas.

“Tolong pastikan kondisi instalasi listrik kita di rumah aman. Terlebih saat meninggalkan rumah,” ucap Taufan Pawe.

Taufan Pawe menambahkan, kesadaran akan bahayanya hal-hal yang memicu terjadinya kebakaran sejak dini akan menghindarkan kita semua dari berbagai bencana yang tidak diinginkan. (*)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru