Beritasulsel.com – Walikota Parepare, HM Taufan Pawe menerima 27 warganya yang menerima program Rumah Impian di Barugae, Rumah Jabatan Walikota Parepare. Rabu, 02/10/2019.
Menurut Taufan Pawe, Program Rumah Impian merupakan program andalan yang dijanjikan pada periode kedua menjabat sebagai Walikota Parepare untuk warga Parepare yang memiliki rumah tidak layak huni atau yang berada dibawah garis kemiskinan.
“Program ini menjadi andalan saya, sekaligus realisasi dari janji politik di periode kedua jadi walikota. Saya berpendapat bahwa program rumah impian ini yang pertama di Indonesia,” ungkap Taufan Pawe.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Taufan menambahkan bahwa Rumah Impian dianggarkan sebesar Rp. 73 juta per kepala keluarga dengan keseluruhan anggaran sebesar Rp. 2 miliar.
“Warga yang menerima rumah impian ini wajib menerima sejumlah bantuan pendidikan, kesehatan dan sosial dari pemerintah. Saya akan turun langsung memantau pengerjaannya,” pungkasnya. (RIS/BSS)