Beritasulsel.com – Penyaluran Bansos yang terdampak Covid-19 bagi masyarakat Kabupaten Sinjai di tahap pertama serentak dilaksanakan di 13 Kelurahan, Senin (4/5/2020).
Pimpinan DPRD, Wakil Ketua I, Sabir, juga ikut berpartisipasi dalam pembagian paket Bansos yang terdampak Covid-19 di Kelurahan Sangiasseri, Kecamatan Sinjai Selatan.
Pembagian paket sembako ini diperuntukkan bagi warga yang mempunyai usaha kecil dan sekarang ini terhambat karena adanya Covid-19.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Olehnya itu, Politisi Golkar ini juga mengapresiasi kepada Pemkab dengan adanya paket bantuan tersebut karena sangat membantu bagi warga masyarakat yang terdampak Covid-19.
“Saya juga melihat respon masyarakat sangat baik karena di tengah pandemi Covid-19 ini, Pemerintah Daerah sangat memperhatikan warganya untuk membagikan paket sembako yang juga merupakan olahan industri perikanan yang ada di Kabupaten Sinjai,” ucap Sabit.
Penyerahan paket sembako ini turut didampingi, Kabag Keuangan Sekretariat DPRD, A. Verawati Malkab.
Diketahui sebanyak 10 paket sembako yang tersalurkan di Kecamatan Sinjai Selatan. (Sambar)