Beritasulsel.com – Jaringan Ahmad Gommo dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, dan Tokoh rempuan Kelurahan Bumi Harapan, melakukan Silaturahmi bersama Pasangan Bakal Calon Walikota Parepare Erna Rasyid Taufan di Rumah Kediaman salah satu Tokoh Masyarakat, yang juga Tim Pemenangan Erat-Bersalam, Ahmad Gommo.
Ahmad Gommo pada kesempatan tersebut menyampaikan loyalitasnya untuk memenangkan pasangan calon Erat-Bersalam. Ahmad Gommo menilai Erna Rasyid Taufan merupakan calon pemimpin yang memiliki pengalaman di Pemerintahan setelah 10 tahun mendampingi Taufan Pawe sebagai Walikota.
Ahamd Gommo juga menilai Figur Pasangan Bakal Calon Walikota berpeluang besar untuk menang pada Pilkada 2024 ini, sehingga mampu melanjutkan pembangunan dan meningkatkan program-program pemerintahan sebelumnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Terimakasih tim yang hadir, Insya Allah saya akan perjuangkan kemenangan Erat-Bersalam untuk Walikota berikutnya. Namanya Tim Sukses, Insya Allah perjuangan kita bersama, Erat-Bersalam kita menangkan, ” ucap Ahmad Gommo di hadapan puluhan tokoh masyarakat.
Sementara Erna Rasyid Taufan, satu-satunya bakal calon Walikota perempuan di Kota Parepare, juga menyampaikan terimakasih atas dukungan dan kehadiran tokoh masyarakat hingga tokoh agama Kelurahan Bumi Harapan.
Pada kesempayan tersebut Erna juga menyinggung pembangunan-pembangunan di era Taufan Pawe yang merupakan suaminya sendiri, membawa Kota Parepare diperhitungkan, baik secara nasional maupun internasional.
“Kepemimpinan beliau (Taufan Pawe), Parepare menjadi Kota yang diperhitungkan bukan hanya secara nasional tapi juga internasional. Tapi 10 tahun mungkin belum cukup untuk menuntaskan program-programnya. Maka dari itu, kami Erat-Bersalam akan melanjutkan Pembangunan Bapak TP untuk kesejahteraan masyarakat Parepare, ” Tegas Erna.
Erna Rasyid Taufan juga menyampaikan 4 besar dari 15 program yang dihadirkan bersama mantan Pimpinan DPRD Rahmat Syamsu Alam, yakni berkomitmen untuk memenuhi sandang pangan masyarakat, Kesehatan, pendidikan serta keamanan masyarakat Kota Parepare.
“Kami tidak janji, Insya Allah kami berkomitmen untuk memenuhi empat besar program ini, dalam hal kesehatan, pendidikan, sandang pangan dan Kepemimpinan Erat-Bersalam berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan rasa aman, ” jelasnya.
Ia juga mengingatkan masyarakat agar saat memilih pemimpin mulai dari tingkat RT, RW, hingga Walikota agar melihat Sumber Daya Manusia (SDM) yang baik calon pemimpin itu.
Sehingga hak-hak rakyat dapat terpenuhi dan segala bantuan-bantuan yang ada bisa tepat sasaran.
“Insya Allah kepemimpinan Erat-Bersalam adalah pemerintahan yang adil, bijaksana, aman dari segi keimanan. Karena saya akan selalu menyeruh kepada masyarakat bahwa Beriman dan Bertaqwalah kepada Allah, maka Allah akan melimpahkan berkah dari langit dan bumi, “pesannya. (*)