Tambahan Satu Positif Corona, Bupati Sinjai Imbau Warga Patuhi Edaran Pemerintah

- Redaksi

Sabtu, 9 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) mengajak seluruh masyarakat untuk mematuhi imbauan dan anjuran pemerintah, guna mencegah penyebaran virus corona atau covid-19. Pernyataan orang nomor satu di Pemerintahan Sinjai itu, menyusul adanya penambahan 1 kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Menurut ASA, semua kebijakan yang dikeluarkan pemerintah pusat maupun daerah tujuannya untuk keselamatan kita bersama.

Untuk itu, masyarakat diminta untuk selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat dengan sering mencuci tangan setelah beraktivitas, serta menggunakan masker jika terpaksa ke luar rumah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sekali lagi saya himbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sinjai untuk mematuhi edaran dan imbauan pemerintah, baik dari Pemerintah Pusat, Provinsi maupun imbauan Pemerintah Kabupaten dengan tetap menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat,” kata ASA saat melakukan konferensi pers, Kamis (7/5/2020) sore di Media Center Gugus Tugas Covid-19.

Lebih lanjut Ketua Gugus Tugas Covid-19 itu, berharap kepada seluruh masyarakat untuk tidak mengucilkan pasien yang telah dinyatakan positif. Tetapi, dia mengajak untuk bersama-sama mendoakan mereka agar dapat pulih seperti sedia kala.

“Saya harap agar mereka (pasien-read) tidak dikucilkan,” katanya.

Dengan adanya jumlah kasus positif Corona bertambah 1 orang, tambah Bupati ASA, pihaknya dari Gugus Tugas Pemkab Sinjai terus akan melakukan tracking untuk mengetahui bagi siapa saja yang pernah kontak dengan pasien.

Tidak hanya itu, pihaknya juga akan menurunkan tim edukasi khususnya bagi wilayah yang telah terpapar Covid-19.

“Kami akan menurunkan tim edukasi khususnya bagi wilayah yang sudah terpapar covid-19. Hal itu dilakukan agar masyarakat bisa mendapatkan pengetahuan sedini mungkin terkait penyebaran covid-19 ini,” kata ASA.

Diketahui, satu kasus positif ini berasal dari Kecamatan Sinjai Barat. Tambahan kasus positif ini merupakan salah satu orang tua dari 7 pasien positif sebelumnya yang telah dinyatakan positif pada pekan lalu.

Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) Penanganan Covid-19, dr. Andi Suryanto Asapa, menuturkan bahwa kini yang bersangkutan yang dinyatakan sebagai pasien tambahan positif corona sudah berada di RSUD Sinjai.

“Sebelumnya di hotel tapi kini sudah dipindahkan ke RSUD Sinjai,” ungkapnya.

Hingga saat ini jumlah kasus positif corona di Bumi Panrita Kitta sebanyak 8 orang. 6 Diantaranya klaster temboro, dan 1 asal Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone.

Kesemuanya dinyatakan positif setelah dilakukan tes sampel swab dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Makassar. (Sambar)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru