Resmikan Pamsimas, Ini Harapan Bupati Sinjai

- Redaksi

Sabtu, 26 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa meresmikan pembangunan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) III Tahun anggaran 2018 di dua kecamatan, yakni Kecamatan Sinjai Timur dan Sinjai Barat, Jumat (25/1/2019).

Di kecamatan Sinjai Timur, pembangunan Pamsimas berlokasi di Dusun Bakae Desa Saukang, sedangkan untuk di Desa Kampala dan Salohe berlokasi di Dusun Kolasa. Untuk di Kecamatan Sinjai Barat lokasinya di Desa Terasa menjangkau dua desa lainnya, yakni Desa Arabika dan Bonto Salama.

Peresmian Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) tersebut ditandai dengan penandatanganan berita acara uji fungsi dan serah terima serta pelepasan balon ke udara oleh Bupati yang disaksikan oleh Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Oo Sahrojat, Ketua Distrik Project Managemen Unit (DPMU) Ishak, Pimpinan OPD, Camat, Kepala Desa dan warga setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ishak mengatakan bahwa program pembangunan Pamsimas ini bertujuan untuk meningkatkan jumlah pelayanan fasilitas kepada warga masyarakat yang kurang terlayani akan air bersih, termasuk masyarakat berpendapatan rendah di wilayah pelosok.

“Pamsimas ini merupakan program pemerintah pusat yang berjalan sejak tahun 2015, di Kabupaten Sinjai sendiri baru mendapatkan program ini pada tahun 2017 hingga sekarang,” ujarnya.

Sementara itu, Andi Seto dalam sambutannya mengatakan bahwa program Pamsimas ini dilakukan atas kerjasama Pemerintah Pusat hingga Pemerintah Desa dalam rangka pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, yakni air bersih.

“Ini menjadi program bersama dalam rangka pencapaian akses universal air minum dan sanitasi di seluruh pedesaan di Indonesia, sehingga derajat kesehatan dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat,” ungkapnya,

Seto berpesan agar dalam pengelolaan dan pemanfaatan dilakukan dengan baik serta dijaga dengan baik, sehingga program ini benar-benar berdampak pada kualitas hidup dan kesehatan masyarakat. Semoga pembangunan Pamsimas ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang menikmati.

Diketahui, pada peresmian tersebut, juga dirangkaikan dengan pengukuhan kelompok pengelola sistem penyediaan air minum dan sanitasi oleh Bupati Sinjai di dua wilayah kecamatan tersebut. (Sambar/BSS)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru