Beritasulsel.com – Kapolres Pangkep Ajun Komisaris Besar Polisi Tulus Sinaga S.I.K M.H memimpin apel pagi dalam mengawali pelaksanaan tugas untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat yang bertempat di halaman Mapolres Pangkep. Senin, 08/04/2019.
Turut hadir dalam apel pagi Wakapolres Pangkep Kompol Syukri Abham SH, MH, para Kabag, Kasat, Kasi, Perwira, Personil Polres dan Polsek serta ASN Polri.
Dalam arahannya Kapolres Pangkep menyampaikan perintah dan penekanan kepada seluruh personil tentang kesiapan pelaksanaan Pemilu 2019 agar anggota Polri tidak ada yang memihak dan jaga dengan baik netralitas Polri, tetap siaga dan jaga kesehatan serta lebih meningkatkan kinerja menjelang Pemilihan Umum yang semakin dekat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hari ini Personil yang akan melaksanakan Pengamanan di Pulau Kalmas dan Tangaya akan kita lepas bersama di Pelabuhan Paotere Kodya Makassar bersama dengan Logistik Pemilu.
“Saya berharap kepada seluruh personil dan pejabat Polres Pangkep yang tidak memiliki aktivitas penting untuk melepas personi sebagai bentuk dukungan moril”, ungkap Kapolres.
“Lanjut, Besok wilayah kita akan mendapat kunjungan Mentri Pertanian bersama Kapolda Sul-sel agar personil yang terlibat pengamanan disiplin waktu dalam menempati posnya masing-masing”, lanjutnya.
Sebelum mengakhiri arahannya, Kapolres Pangkep mengajak kepada seluruh Personil untuk peka dan respon setiap perkembangan situasi disekitar maupun dilingkungan tempat tinggal menjelang Pemilu 2019 yang semakin dekat.