Beritasulsel.com – Diselasela kesibukan pengamanan Pemilu 2019, Babinsa Kodim 1405 Malusetasi Parepare Serka Suyuti mendatangi rumah duka salah satu warga binaannya yang meninggal dunia di Jalan Bambu Runcing Panroko, Kelurahan Bumi Harapan, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare. 18/04/2019.
Informasi yang diterima bahwa warga yang meninggal tersebut bernama Laduppa. Dia meninggal karna sakit sehingga atas nama keluarga besar Kodim 1405 Malusetasi, Serka Suyuti mengucapkan belasungkawa kepada keluarga almarhum.
Tidak hanya itu, Serka Suyuti juga turut mengantar jenazah ke pemakaman dengan memikul keranda jenazah bersama warga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Seperti inilah selalu kita dilakukan kepada warga binaannya yang tertimpa musibah meninggal dunia. Hal tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat serta sebagai sarana untuk lebih dekat dengan masyarakat guna memperkokoh Kemanunggalan TNI dan Rakyat”, ujar Suyuti.
Sementara itu Dandim 1405/Mlst Letkol Arm K. Adi Hamsyah,S.I.P mengungkapkan bahwa apa yang dilakukan oleh Babinsa di jajaran Kodim 1405/Malusetasi sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan desa binaannya.
“Semoga hal ini dapat menjadi contoh kepada anggota Babinsa yang lain, sebagai bentuk nyata kehadiran TNI ditengah tengah masyarakat baik pada saat suka maupun duka dan hal ini selalu kita tekankan kepada anggota kami agar semasa hidup kita harus bisa bermanfaat terhadap orang lain”, pungkasnya. (RIS/BSS)