Beritasulsel.com — Dalam menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas, Kepolisian Resor Pangkep memulai aktifitas dipagi hari yakni melaksanakan giat Strong Point dibeberapa titik baik itu di depan sekolah-sekolah, pasar maupun di persimpangan jalan.
Pagi ini Rabu 10 April 2019, bukan hanya personel Satlantas Polres Pangkep yang mengatur, dari pantauan media ini, Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga, S.I K.,M.H, juga berada dilokasi dan membantu personel mengatur arus lalu lintas di perempatan jalan Kemakmuran-Mappatuwo.
Kegiatan Strong Point Pagi tersebut, kata dia, rutin digelar yang dimulai pada Pukul 06.00 Wita. Hal itu adalah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat serta mengantisipasi terjadinya kemacetan serta mencegah kecelakaan lalu lintas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dengan adanya kegiatan pengaturan lalu lintas tersebut, diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memperlancar aktivitas dipagi hari melakasanakan kegiatan ataupun perjalanan di jalan raya,” kata Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga, S.I.K.,M.H.
Giat Strong Point Pagi ini bertujuan agar tercipta rasa aman kepada pengendara maupun pejalan kaki khususnya para pelajar dan untuk mengantisipasi terjadinya Laka Lantas dikalangan pelajar sewaktu berangkatnya para pelajar ke sekolah.
“Dengan adanya Polisi yang selalu berada di jalan, masyarakat pun juga merasa lebih aman dan nyaman,” ungkap Kapolres. (HMS/HS/BSS)