Beritasulsel.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Selayar telah meyelesaikan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 di ruang pola Kantor Bupati Selayar, Jalan Ahmad Yani, Benteng. Rabu, (1/5/2019).
Ketua KPU Selayar, Nandar Jamaluddin menyampaikan bahwa Rekapitulasi tingkat Kabupaten telah selesai dan KPU Selayar menetapkan perolehan suara pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten.
“Rapat Pleno telah selesai KPU bersama jajarannya telah merampungkan rekapitulasi penghitungan suara pemilu tersebut mulai dari tingkatan terbawah sampai tingkat Kabupaten. Selanjutnya kita akan mengikuti rekapitulasi tingkat provinsi”, ungkap Nandar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Nandar Jamaluddin juga menyampaikan ungkapan terimah kasih kepada aparat kepolisian, TNI, Satpol PP dan Damkar yang turut mengamankan dan mengawal Pleno perekapan perolehan suara Pemilu 2019.
“Saya juga mengucapkan terimah kasih kepada aparat kepolisian, TNI, Satpol PP dan Damkar yang turut mengamankan pleno perekapan perolehan suara Pemiku 2019”, lanjut Nandar.
Diketahui bahwa penghitungan suara berlangsung selama dua hari, yaitu hari Senin dan Selasa. Selama proses Rekapitulasi KPU berlangsung, para saksi dari Parpol peserta Pemilu dan saksi pasangan Capres Cawapres, semua menerima hasil penetapan tersebut. (IL/BSS)