Beritasulsel.com – Komandan Koramil 1405-03/Bacukiki, Kapten Inf Basri bersama Muspika Kecamatan Bacukiki melaksanakan Patroli Pemantauan Wilayah, yang dipimpin oleh Camat Bacukiki, Saharuddin SE dalam rangka meminimalisir terjadinya tindakan kriminal yang diakibatkan minuman beralkohol (Ballo/Tuak) di Wilayah Kecamatan Bacukiki Kota Parepare. Ahad (6/7/2020).
Dari hasil pelaksanaan Patroli ditemukan beberapa tempat penjual ballo/tuak dan minuman lainnya di wilayah Kecamatan Bacukiki yang masih menyediakan minuman beralkohol tersebut.
Tim Patroli kemudian mengumpulkan barang bukti yang berhasil disita dan diamankan di Polsek Bacukiki berupa puluhan liter minuman ballo/tuak dan minuman beralkohol seperti bir dan minuman lainnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Untuk memberi efek jerah kepada pemilik/ penjual ballo termasuk warga pelanggan yang tertangkap pada saat patroli, telah didata dan diminta KTPnya oleh anggota Polsek untuk efek jera dan bukan untuk penegakan hukum”, ucap Basri.
Hadir dalam Patroli tersebut Kapolsek Bacukiki, AKP Paulus bersama 6 anggota, Serka Suyuti Babinsa Kelurahan Bumi Harapan, Lurah Galung Maloang Suryadi ST, Lurah Lompoe Lahodding S.Sos, Lurah Wattang Bacukiki Supardi S.Sos, Lurah Kelurahan Lemoe Nurhaya S.Sos. (RIS/BSS)