Isu Sepakbola Gajah dan Pengaturan Skor Terbantahkan Usai Media FC Unggul 4-0 Atas BMP FC

- Redaksi

Minggu, 13 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Media FC lagi lagi memenangi duel hidup mati melawan BMP FC pada Turnamen Walikota Cup 2019 di Stadion Gelora Mandiri. Ahad, 13/10/2019.

Tidak tanggung tanggung, Media FC mengoyak gawang BMP FC sebanyak 4 kali tanpa balas.

Kemenangan tersebut mengantarkan Media FC melaju ke babak perempat final dengan bertengger sebagai pemuncak di pool A. Tidak hanya itu, kemenangan atas BMP FC juga menepis isu sepakbola gajah dan pengaturan skor yang hangat diperbincangkan di media sosial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tensi tinggi pertandingan sudah terasa sejak peluit babak pertama dimulai. Media FC yang menargetkan kemenangan, langsung menyerang pertahanan BMP FC melalui tiga strikernya yakni Iqbal Samad (nomor punggung 27), Hasan (nomor punggung 10) dan Syarandi (nomor punggung 9).

Serangan yang bertubi tubi dari Media FC akhirnya membuahkan hasil pada menit ke 27, hasil soloran Syarandi yang kemudian memberikan umpan terobosan ke mulut gawang yang tidak disia siakan oleh Hasrul Nawir. Tendangan terukur dari Hasrul Nawir melesat masuk ke gawang BMP FC.

Tidak puas dengan hanya 1-0, para pemain Media FC terus menggempur pertahanan BMP FC. Tercatat ada 4 peluang yang diciptakan namun tak kunjung membobol gawang BMP FC.

Diserang sedemikian rupa tidak membuat para pemain BMP FC tinggal diam. Beberapa peluang juga diciptakan. Salah satunya melalui tendangan bebas yang mengenai tiang gawang Media FC. Hingga berakhirnya babak pertama, skor tetap 1-0 atas keunggulan Media FC.

Pada babak kedua, jual beli serangan terus dipertontonkan oleh kedua tim yang akhirnya mampu dikuasai oleh Media FC dengan menambah torehan golnya pada menit ke 40 dan 50 oleh Hasan, serta pada menit ke 60 oleh Syarandi. Hingga babak kedua berakhir, Media FC tetap memenangi laga tersebut dengan skor 4-0.

Atas kemenangan tersebut, Manager Media FC, H. Syamsul Latanro mengucapkan terimakasih kepada para pemainnya yang begitu bersemangat pada laga tersebut. Ia pun optimis dengan permainan tim nya, akan mampu melaju hingga ke babak final. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru