ILHAM AZIKIN: Pemkab Bantaeng Sediakan Bonus Untuk Atlet Peraih Medali PORPROV 2022 

- Redaksi

Minggu, 23 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin memimpin upacara pelepasan atlet yang akan berlaga di Porprov 2022 Sinjai-Bulukumba.

Upacara pelepasan ini digelar di halaman kantor Bupati Bantaeng. Jumat, 21 Oktober 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesepatan itu, Ilham Azikin menyebut akan memberikan bonus untuk para atlet yang berhasil meraih medali di Porprov 2022. Dia menyebut, atlet yang ikut bertanding ini membawa nama baik daerah.

“Kalian yang berdiri di hadapan saya ini bukan hanya kebanggaan keluarga. Tetapi juga kehormatan orang Bantaeng,” kata Ilham Azikin.

Dia berharap kepada para atlet untuk senantiasa menjaga nama baik daerah. Dia berharap, atlet-atlet ini menunjukkan prestasi terbaik.

“Tentunya Pemerintah Daerah akan memberikan bonus bagi para atlet yang berhasil meraih medali,” katanya.

Upacara pelepasan Atlet ke Porprov tampak hikmad. Meski diguyur hujan, para atlet tampak semangat menghadiri upacara itu.

Dalam laporannya, Ketua Kontingen Bantaeng, Faisal mengatakan bahwa penyelenggaraan PORPROV 2022 ini sebagai wujud realisasi pembinaan prestasi olahraga di seluruh Kabupaten. Tahun ini, kata dia akan diselenggarakan oleh dua kabupaten, yaitu Sinjai dan Bulukumba pada 22-30 Oktober 2022.

Dia menambahkan, Kontingen Kabupaten Bantaeng berjumlah 532 orang. Jumlah ini terdiri dari 309 atlet, 100 pelatih serta 123 panitia dan official. Kabupaten Bantaeng mengikuti 23 cabang olahraga inti dan 3 cabang olahraga eksibisi.

“Dan Alhamdulillah pada pertandingan eksibisi Dance Sport yang telah dipertandingkan di Makassar pada 8-9 Oktober, Bantaeng berhasil memperoleh 1 medali emas dan 4 medali perunggu”, ujarnya.

Ketua KONI Bantaeng, Lukman Harun mengatakan, kontingen Bantaeng punya target yang besar di Porprov kali ini. Dia menyebut, target kali ini harus bisa lebih baik dari Porda Pinrang pada 2018 silam.

“Di Porda Pinrang kita masuk 10 besar. Kita berharap bisa berada di jajaran lima besar di Porprov ini,” jelas dia.

Terkait dengan bonus, dia menyebut, nilai dari bonus atlet itu sudah diatur dalam peraturan daerah. Dia menyebut, semua atlet peraih medali berhak mendapatkan bonus itu sesuai dengan yang tertera di Perda.(*)

Berita Terkait

Bupati Bantaeng Kenakan Komcad Tentara dan Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: ‘Bismillah’
Uji Nurdin Dilantik, Kawasan Pantai Seruni Kembali ‘Menyala’, Warga: Bantaeng Bangkit
Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar Pamit Untuk Kembali ke Jakarta, Kajari Mewakili Forkopimda: ‘Kita Teruskan Yang Baik Yang Telah Beliau Kerjakan’
Uji-Sah, Pasangan Pertama dari Bantaeng Sulawesi Selatatan Yang Ikuti Cek Kesehatan Persiapan Pelantikan Kepala Daerah Serentak dan Dinyatakan Sehat
HKN Februari 2025, Pemkab Bantaeng Beri Penghargaan kepada 50 ASN
Pj Bupati Andi Abubakar dampingi Pj Bupati Andi Winarno, Ziarah Makam Raja Bone ke XI La Tenri Ruwa Sultan Adam Matinroe Ri Bantaeng
Bimtek Peningkatan Kapasitas Pengelola Dana (BOSP) Dinas Pendidikan Kabupaten Bantaeng Tahun 2025, DR Muh Rivai Nur SH MSi CGCAE: Assurance PP 80 Tahun 2006
Kajari Satria Abdi SH MH, Diminta Menjadi Narasumber Kegiatan Bimtek Peningkatan Kapasitas Pengelola Dana (BOSP) Kabupaten Bantaeng Tahun 2025

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 14:44

Bupati Bantaeng Kenakan Komcad Tentara dan Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: ‘Bismillah’

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:56

Uji Nurdin Dilantik, Kawasan Pantai Seruni Kembali ‘Menyala’, Warga: Bantaeng Bangkit

Rabu, 19 Februari 2025 - 14:28

Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar Pamit Untuk Kembali ke Jakarta, Kajari Mewakili Forkopimda: ‘Kita Teruskan Yang Baik Yang Telah Beliau Kerjakan’

Senin, 17 Februari 2025 - 21:09

Uji-Sah, Pasangan Pertama dari Bantaeng Sulawesi Selatatan Yang Ikuti Cek Kesehatan Persiapan Pelantikan Kepala Daerah Serentak dan Dinyatakan Sehat

Senin, 17 Februari 2025 - 20:59

HKN Februari 2025, Pemkab Bantaeng Beri Penghargaan kepada 50 ASN

Berita Terbaru