Hadiri MTQ Tingkat Desa Kampala, Wabub Sinjai : Ini Sejalan dengan Visi Misi Pemda Sinjai

- Redaksi

Senin, 27 Mei 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Wakil Bupati Sinjai Hj. Andi Kartini Ottong menghadiri Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Desa Kampala Kecamatan Sinjai Timur tahun 2019. Malam ini. Minggu, (26/05/2019).

Ketua panitia Musabaqah Tilawatil Qur’an, Suardi Suaib mengatakan bahwa pelaksanaan MTQ tersebut adalah untuk meningkatkan semangat kepada anak-anak dalam hal mempelajari, memahami dan mengamalkan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.

Diketahui bahwa MTQ yang dilaksanakan tersebut merupakan agenda tahunan Pemerintah Desa Kampala dan akan berlangsung selama 4 hari 3 malam mulai dari 26-29 Mei 2019 dengan jumlah peserta sebanyak 40.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Kepala Desa Kampala dalam sambutannya mengatakan bahwa acara tersebut untuk menggairahkan masyarakat khususnya yang ada di Desa Kampala untuk senantiasa mempelajari dan memahami Al-Qur’an sebagai petunjuk dan pedoman hidup.

Pada kesempatan tersebut Waki Bupati Sinjai Hj. Andi Kartini Ottong memberikan sambutan bahwa memperingati MTQ tingkat Desa Kampala tersebut akan melahirkan regenerasi yang religius, dan kesempatan untuk mencetak regenerasi yang cinta Al-Qur’an.

“Selaku pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai, saya menyambut baik sekaligus sangat mengapresiasi kegiatan pelaksanaan MTQ ini, dan kiranya bisa menjadi sarana untuk menghadirkan generasi muda yang cinta Al-Qur’an”, ungkap Andi Kartini.

“Kegiatan ini sejalan dengan visi misi Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai, dimana terwujudnya masyarakat Sinjai yang mandiri, berkeadilan, dan religius menuju peningkatan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing”, pungkasnya. (Sambar/BSS)

Berita Terkait

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah
Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare
Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare
Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan
BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan
Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT
Perwira AL Lantamal XII/PTK Raih Gelar Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas
Relawan AAS Community Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Maros, Barru, Pangkep, dan Makassar

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:40

Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:36

Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:16

Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:30

BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:02

Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT

Berita Terbaru