Parepare, Sulsel – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Parepare kembali bergerak cepat setelah menerima informasi aduan dari masyarakat.
Kali ini menindaklanjuti informasi masyarakat terkait kebocoran pipa di wilayah Jalan Bau Massepe, Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Parepare, Jumat, 28 Mei 2021.
“Mohon bantuan pihak PDAM terkait pipa bocor di Jl Bau Massepe rw 07 kelurahan lumpue dkt warung mario,” demikian bunyi informasi dari masyarakat melalui media sosial di salah satu WhatsApp Group (WAG).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tidak berselang lama setelah menerima informasi itu, hanya dalam hitungan beberapa menit Tim Petugas PDAM Parepare sudah bergerak ke lokasi dimaksud.
“Tim kami sudah turun ke lokasi dimaksud. Jadi sudah dilakukan penanggulangan kebocoran pipa PVC 6″ di Jalan Bau Massepe, sesuai informasi dari masyarakat. Terima kasih atas informasi dan kerjasamanya,” kata Manajer Teknik PDAM Parepare, Maprani Kasim. (*)