DLH Parepare Bersihkan Tumpukan Sampah di Bantaran Sungai Karajae

- Redaksi

Kamis, 27 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare membersihkan tumpukan sampah di bantaran Sungai Karajae, Jalan Lingkar Jend Muh Yusuf, Kelurahan Watang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Parepare. Kamis, 27/5/2021.

Sampah yang beragam jenis seperti sampah rumah tangga maupun sisa-sisa material bangunan itu dikeruk dengan menggunakan alat berat berupa buldoser, dan diangkut menggunakan dua buah armada.

Kepala DLH Parepare, Budi Rusdi mengatakan, terkait banyaknya aktivitas warga yang membuang sampah di bantaran sungai tersebut, dirinya berharap ada kerja sama dengan masyarakat sekitar serta dari pihak pemerintah kecamatan maupun kelurahan untuk terus mengantisipasi dan mengontrol kebiasaan warga membuang sampah di sembarang tempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berharap adanya kerja sama dari masyarakat dan meminta kepada Camat dan Lurah setempat untuk terus mengontrol dan memantau lokasi tersebut agar warga tidak seenaknya lagi membuang sampah di tepi sungai. Kami juga akan mencoba menyediakan kontainer sampah, tapi kita juga akan melihat perkembangan apakah masih terjadi penumpukan sampah yang berlebihan atau sudah berkurang,” ucap Budi.

Sebelumnya, DLH Parepare mengantisipasi lokasi tersebut bebas dari sampah dengan memasang larangan untuk tidak membuang sampah terutama di bantaran sungai. (*)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru