Dandim 1424/Sinjai Hadiri Rapat Pembentukan Satgas Penanggulangan Bencana Sinjai

- Redaksi

Jumat, 10 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rapat Pembentukan Satgas Penanggulangan Bencana

Rapat Pembentukan Satgas Penanggulangan Bencana

Beritasulsel.com – Dandim 1424/Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat, S. Ag., M. Tr (Han) bersama para Danramil dan Perwira Staf Kodim 1424/Sinjai hadiri Rapat Koordinasi Pembentukan Satgas Siaga Penanggulangan Bencana Kabupaten Sinjai Tahun 2020. Rabu,  8/1/2020.

Kegiatan Rapat Koordinasi Pembentukan Satgas Siaga Penanggulangan Bencana Kabupaten Sinjai Tahun 2020 dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai Jl. Tanassang Kel. Alehanuae Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Rakor tersebut dilaksanakan oleh Pemda Sinjai yang dipimpin oleh Wakil Bupati Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong, SP., M.Sp.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Sinjai, Hj. Kartini Ottong mengatakan bahwa perlu antisipasi sedini mungkin dalam hal penanggulangan bencana, sehingga harus berusaha dan meminimalisir terjadinya korban, dan perlu adanya pembentukan Satgas Siaga Penanggulangan Bencana yang merupakan dukungan dan kerjasama dari Kodim, Polres dan pihak terkait lainnya.

Hj Kartini mengharapkan Satgas Siaga Penanggulangan Bencana dapat menjadi unsur terdepan dan selalu hadir ditengah masyarakat, sehingga kehadiran tim dapat memberikan manfaat juga mengharapkan Satgas Siaga Penanggulangan Bencana terorganisir dengan baik, sampai ke tingkat kecamatan dengan tujuan untuk mengurangi resiko kejadian dan memberikan perlindungan kepada masyarakat.

Sementara itu, Letkol Inf.Oo Sahrojat, S.Ag, M.Tr (Han) (Dandim 1424/Sinjai) mengatakan bahwa kegiatan rapat tersebut sebagai upaya untuk memaksimalkan tugas dan fungsi satgas. Menurutnya, semua instansi harus terlibat dalam hal penanggulangan bencana.

“Ini merupakan tugas kita semua untuk menyatukan kekuatan. Kita harus selalu mengantisipasi setiap kejadian, mengharapkan semoga Tim dibentuk selama satu tahun, sehingga dapat memudahkan dalam menginventarisir sedini mungkin setiap kejadian”, ucap Dandim.

Rapat Koordinasi ini adalah kegiatan yang sangat penting untuk menyatukan kekuatan dan sebagai bentuk sinergitas dalam mengambil langkah langkah dan upaya dalam Penanggulangan bencana. Untuk personel Kodim, kami selalu siap, tanpa diberi komando kami sudah berjalan dan saat sekarang ini kodim sudah membentuk Satgas bencana dan tiap harinya stand by sebanyak 1 regu di tingkat Kodim sampai dengan koramil.

Berikut susunan Tim Satgas Penanggulangan Bencana Kabupaten Sinjai:

1. Komandan Satgas : Bupati Sinjai.

2. Wakil Komandan Satgas : Wakil Bupati Sinjai.

3. Sekretaris : Sekda Sinjai.

4. Ketua Pelaksana harian : Dandim 1424/Sinjai, Kapolres Sinjai.

5. Bendahara : Kepala BPKAD.

6. Sekretariat – Koordinator : Kepala Pelaksana BPBD – Wakil Koordinator : Sekretaris BPBD.

(Sambar)

Berita Terkait

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Rabu, 27 November 2024 - 13:59

Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Berita Terbaru