Beritasulsel.com – Plt Sekda Barru Drs. H. Kaharuddin M.Si membuka secara resmi acara sosialisasi Lembaga Keuangan Mikro oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang digelar di Tower Lantai 6 menara Kantor Bupati Barru. Kamis (05/09/19).
Lembaga keuangan mikro (LKM) adalah lembaga keuangan yang yang khusus didirikan untuk memberikan jasa pengembangan usaha dan pemberdayaan masyarakat baik melalui pinjaman atau pembiayaan dalam usaha skala mikro kepada anggota dan masyarakat, pengelolaan simpanan maupun pemberian jasa konsultasi pengembangan usaha yang tidak semata-mata mencari keuntungan.
Sosialisasi tersebut membahas tentang Undang-undang no.1 tahun 2013 tentang Lembaga Keuangan Mikro (LKM) dan peraturan pelaksanaannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tujuan diadakan sosialisasi tersebut yaitu dalam rangka memberikan pemahaman tentang pengembangan usaha dan pemberdayaan masyarakat melalui lembaga keuangan mikro. Sebanyak 100 orang peserta yang mengikuti sosialisasi tersebut yang terdiri dari Dinas Pertanian Kabupaten Barru, Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Barru, bagian ekonomi Pemda Barru dan para kelompok mitra tani Kabupaten Barru.
Bupati Barru dalam sambutannya yang dibacakan oleh Plt Sekda Barru berharap dengan adanya sosialisasi tersebut, akan semakin tumbuh dan berkembangnya Lembaga Keuangan Mikro di Kabupaten Barru dan bersama-sama dengan lembaga keuangan yang telah ada diharapkan dapat membantu peningkatan pemberdayaan ekonomi dan produktivitas masyarakat sekaligus membantu peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat.
Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Bagian Pengawasan Industri Keuangan Non Bank (IKNB) OJK regional 6 Sulampua Bondan Kusuma, Asisten Administrasi, Ekonomi dan Pembangunan Setda Barru, Kadis Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Barru dan para tamu/peserta yang hadir lainnya. (Rill/BSS)