Buka Musda X Sidrap, Taufan Pawe Harap Kader Golkar Terdepan dalam Pembangunan

- Redaksi

Minggu, 25 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sidrap, Sulsel – Melanjutkan Roadshownya, Ketua DPD I Golkar Sulsel, HM Taufan Pawe menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) X Partai Golkar Kabupaten Sidrap untuk memilih Ketua DPD II Golkar Sidrap yang berlangsung di Ballroom Al-Goni, Hotel Grand Sidny, Kabupaten Sidrap. Ahad, 25/4/2021.

Musda ini juga turut dihadiri oleh Bupati Sidrap, H. Dollah Mando dan sejumlah Forkopimda serta kader Partai Golkar di Kabupaten Sidrap dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat.

Dalam sambutannya, Taufan Pawe memberikan apresiasi yang sangat tinggi atas kehadiran Bupati Sidrap, H. Dollah Mando dan atas terselenggaranya Musda X Kabupaten Sidrap. Ia pun berharap agar Musda X ini melahirkan Ketua DPD II Golkar Sidrap yang memiliki tekad yang kuat dalam membesarkan Partai Golkar di Kabupaten Sidrap dan tetap bersinergi dengan pemerintah daerah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya percaya seluruh kandidat ketua memiliki cita cita yang tinggi dalam mengembalikan kejayaan Partai Golkar khususnya di Kabupaten Sidrap. Dan yang terpilih nantinya, saya berharap segera bergerak membangun kesolidan partai sehingga pemilihan nantinya dapat dimenangkan oleh Partai Golkar,” ucap Taufan Pawe.

“Di Bulan Ramadan ini semoga kita selalu mendapat Rahmat dari Allah Subhanahu Wata’ala. Semua kader Partai Golkar harus siap membesarkan partai dengan merubah mindset, ubah pola pikir. Apapun hasil Musda nantinya, saya inginkan Kabupaten Sidrap kembali menguning dengan kejayaan Partai Golkar,” ungkapnya.

Ketua DPD II Golkar Sidrap, lanjut Taufan Pawe mengharapkan ketua terpilih nantinya juga memiliki komitmen yang kuat dalam membantu pemerintah daerah dalam mensejahterakan masyarakat Kabupaten Sidrap.

“Tidak ada sejarahnya Partai Golkar jadi partai oposisi. Itu sudah terbukti dari tiga orde pemerintahan, mulai dari orde lama, orde baru, dan reformasi. Untuk itu, saya berharap ketua terpilih dan anggotanya membentuk suatu kepengurusan yang solid dan tangguh agar Partai Golkar Kabupaten Sidrap menjadi terdepan dalam pembangunan daerah,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Kantor Kelurahan Digeruduk Ratusan Massa dan Lurah Letta Viral di Medsos, Supriyadi: Itu Fitnah!
Bersama Ketua KPU dan Forkopimda Bantaeng, Pj Bupati Lepas Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024
Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU
Puluhan Kader Demokrat Ramai-ramai Mundur, Beda Pilihan di Pilkada Sinjai?
KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi
Andalan Hati Hadiri Doa Bersama Bawaslu Sulsel, Tunjukkan Komitmen Pilkada Damai
Bantuan Tiba di NTT, Warga Flores Timur: Terima Kasih Andalan Sulsel Peduli
Lapangan Hitam Jadi Lautan Manusia di Kampanye Akbar Paslon Pilkada Bantaeng 2024, IA-KAN

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 20:03

Kantor Kelurahan Digeruduk Ratusan Massa dan Lurah Letta Viral di Medsos, Supriyadi: Itu Fitnah!

Selasa, 26 November 2024 - 13:34

Bersama Ketua KPU dan Forkopimda Bantaeng, Pj Bupati Lepas Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 November 2024 - 09:45

Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU

Senin, 25 November 2024 - 18:36

Puluhan Kader Demokrat Ramai-ramai Mundur, Beda Pilihan di Pilkada Sinjai?

Senin, 25 November 2024 - 18:36

KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi

Berita Terbaru