Beritasulsel.com – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Parepare menyerahkan hadiah pertama Panen Hadiah Simpedes periode II tahun 2024 berupa mobil All New Ertiga GL Suzuki kepada nasabah setia, Hasnawati, warga Kelurahan Cappagalung, Kota Parepare. Penyerahan hadiah ini dirangkaikan dengan peresmian kantor BRI Cabang Parepare pada Senin, 23 Juni 2025.

Penyerahan hadiah ini dilakukan oleh Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, bersama R CEO BRI Kanwil Makassar, D. Argo Prabowo, dan Pemimpin Cabang BRI Parepare, Derry Ariadi. Dalam sambutannya, Derry Ariadi mengatakan bahwa Panen Hadiah Simpedes (PHS) merupakan salah satu bentuk komitmen BRI untuk memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah.

“Kami sangat berterima kasih kepada nasabah atas kepercayaannya bermitra dan menabung di BRI. Kami senantiasa melayani dengan setulus hati,” ucap Derry.

Derry juga menjelaskan bahwa BRI melakukan dua kali penarikan undian di setiap kantor cabang, sehingga nasabah memiliki kesempatan dan peluang yang lebih besar untuk mendapatkan hadiah.

Dalam kesempatan yang sama, Derry juga meresmikan kantor BRI Cabang Parepare yang baru. Ia mengatakan gedung baru tersebut bukan sekadar bangunan fisik, tetapi representasi komitmen BRI untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Parepare.

“Kami berkomitmen menjadi mitra terpercaya dalam memajukan perekonomian Parepare dan sekitarnya,” tambahnya.

Derry juga mengapresiasi dukungan dari berbagai pihak dalam proses pembangunan gedung ini, termasuk Pemkot Parepare dan masyarakat setempat yang telah memberikan kepercayaan kepada BRI sebagai mitra perbankan pilihan. (*)