Balapan Liar di Barru Tabrak Kakek Hingga Tewas, Kepala Pecah, Kaki Patah, Keluar darah di Telinga

- Redaksi

Minggu, 3 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi balapan liar (foto: istimewah, dok, google)

Ilustrasi balapan liar (foto: istimewah, dok, google)

Beritasulsel.com – Pria berinisial RV, warga Desa Madello, Kabupaten Barru diduga melakukan balapan liar bersama 3 orang temannya hingga menabrak seorang kakek bernama La Sumpung (57) di jalan Poros Barru-Parepare, tepatnya di depan Toko Singgah Sini, Madello, Desa Madello, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru, Sabtu (2/4/2022), sekira pukul 23.40 Wita.

Informasi yang dihimpun, korban La Sumpung yang diketahui berprofesi sebagai Bujang sekolah SMPN Madello, tewas di TKP dengan kondisi mengenaskan.

Tengkorak kepala retak, pendarahan pada telinga sebelah kanan, luka robek pada kepala belakang, keluar darah dari hidung dan mulut dan patah pada kaki sebelah kiri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara RV yang baru berusia 14 tahun tersebut mengalami luka robek pada pelipis mata kanan, lecet pada dada sebelah kanan, lecet pada pipi sebelah kanan akibat terjatuh dari motor yang dikendarainya usai menabrak La Sumpung.

Kasat Lantas Polres Barru, AKP Abdul Samad yang dikonfirmasi sesaat lalu Minggu (3/4/2022), membenarkan informasi tersebut.

“RV melakukan balapan liar bersama 3 pengendara sepeda motor lainnya dan melaju dari arah Makassar – Parepare lalu menabrak La Sumpung yang hendak menyeberang menggunakan motor Honda Spacy di Desa Madello,” tutur Abdul Samad.

Saat ini peristiwa tersebut dalam penanganan Satlantas Polres Barru kedua unit sepeda motor yang terlibat, telah diamankan ke Mapolres Barru guna proses penyelidikan lebih lanjut.

 

Editor: Heri

Berita Terkait

Kereta Api Jalur Maros-Barru Telan Korban Jiwa Kakek Usia 80 Tahun Tewas Mengenaskan
5 Tahanan Polres Barru Kabur, Kapolres: ini Saya di Luar Daerah Pimpin Penangkapan
Polres Barru Ringkus Pemuda Asal Pinrang Bersama Satu Sachet Sabu
Sabu 30 Kg yang Diamankan di Barru Hendak Diedar di Sidrap, ini Pelakunya
Polres Barru Amankan 30 Kilogram Sabu Dalam Gabus Ikan
Kapolres Barru Perintahkan Kasat Reskrim Usut Tambang Ilegal di Cilellang
5 Pencuri Sapi di Barru Diringkus, 4 Diantaranya Ditembak Karena Melawan Petugas
Tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Jenazah Almarhumah Hasnah Syam disambut Dukacita dan Isak Tangis

Berita Terkait

Sabtu, 20 Juli 2024 - 08:01

Kereta Api Jalur Maros-Barru Telan Korban Jiwa Kakek Usia 80 Tahun Tewas Mengenaskan

Selasa, 4 Juni 2024 - 17:05

5 Tahanan Polres Barru Kabur, Kapolres: ini Saya di Luar Daerah Pimpin Penangkapan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 17:02

Polres Barru Ringkus Pemuda Asal Pinrang Bersama Satu Sachet Sabu

Senin, 29 April 2024 - 11:19

Sabu 30 Kg yang Diamankan di Barru Hendak Diedar di Sidrap, ini Pelakunya

Sabtu, 27 April 2024 - 11:40

Polres Barru Amankan 30 Kilogram Sabu Dalam Gabus Ikan

Berita Terbaru