KPU Sinjai Gelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah PPK Pemilu Tahun 2019

- Redaksi

Kamis, 3 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sinjai laksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu Tahun 2019, di Tribun Lapangan Sinjai Bersatu, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, Rabu (02/01)

Ketua KPU Kabupaten Sinjai, Muhammad Naim, menyampaikan, bahwa pemilu serentak tahun 2019 pertama kali dilaksanakan dalam memilih anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi, DPRD kab/kota, dan Presiden Wakil Presiden dengan tahapan penyelenggaraan pemilihan umum serentak tahun 2019 yang telah berjalan,

Tentunya memerlukan konsentrasi para anggota PPK dan PPS agar pemilu tidak terganggu dan dapat berjalan dengan lancar, pelantikan dan pengambilan sumpah anggota PPK sebanyak 18 orang dari 9 kecamatan dan PAW yang ada di 5 kecamatan Kabupaten Sinjai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kapasitas PPK dan PPS nantinya akan dibantu oleh relawan demokrasi pemilu yang akan di rekrut pada akhir bulan Januari 2019 sebanyak 55 yang akan ditingkatkan dengan pemberian bimbingan teknis/sosialisasi/penyuluhan dalam pelaksanaan penyelenggaraan pemilu serentak damai tahun 2019 yang terdiri dari 11 basis relawan demokrasi” jelas Muhammad Naim

Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Ghadista Asapa dalam sambutannya menyampaikan bahwa tahapan pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 sudah berjalan, tentunya ada proses evaluasi tahun 2018 penyelenggaraan PPK dan PPS terhadap integritas, independensi, profesionalitas PPK dan sekertariat PPK yang berkedudukan di kecamatan yang telah dilakukan oleh KPU kab. Sinjai serta PPS dan sekertariat PPS yang berkedudukan di desa/kelurahan yang dilakukan oleh ketua, anggota PPK.

“Kesuksesan penyelenggaraan pemilu tidak hanya dilihat dari segi prosedural tetapi juga dari segi subtansial, kesuksesan prosedural dapat dilihat apabila tahapan dapat dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan”

“sedangkan kesuksesan subtansial dapat dilihat apabila menghasilkan pemimpin yang aspiratif yang mampu membawa kemakmuran bagi masyarakat dan mari kita kawal pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 agar berjalan aman, damai, lancar, sukses, dan tertib” jelasnya.

Acara ini dihadiri oleh Anggota DPRD, Para Forkopimda, Ketua dan Anggota KPU, Pimpinan Bawaslu, Sekertaris KPU, Para PPK dan PPS Se-Kabupaten Sinjai. (Sambar/BSS)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru