Parepare, Sulsel – Satgas Pangan Pemkot Parepare dalam beberapa hari terakhir turun untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dan stabilisasi harga, termasuk keamanan pangan menjelang Hari Raya Idul Fitri1443 Hijriyah.
Khusus untuk daging sapi maupun ayam, Satgas Pangan juga memastikan aman untuk dikonsumsi masyarakat, karena dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan mengandung bahan berbahaya.
Hal ini diungkap Kepala Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan (PKP) Kota Parepare, Wildana usai pemantauan bersama anggota Satgas Pangan, Minggu, 1 Mei 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Turun bersama Wildana, Kepala Dinas Perdagangan Parepare, Prasetyo Catur, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Parepare, Muhammad Nur, Plt Kabag Perekonomian dan SDA Rudy M, Tim Pemeriksaan Hewan drh Nurdin, Kepala UPTD Pengelolaan Pasar Rahim, dan Anggota Satgas Pangan lainnya.
Titik-titik pemantauan dan pemeriksaan di antaranya Pasar Rakyat Lakessi, Pasar Rakyat Sumpang Minangae, dan beberapa ritel.
“Tim Dinas PKP bersama Dinas Perhubungan memeriksa hewan yang diangkut keluar masuk Parepare. Hari ini terakhir kegiatannya. Alhamdulillah tidak ditemukan daging baik ayam maupun sapi yang mengandung bahan berbahaya. Jadi aman untuk dikonsumsi masyarakat,” ungkap Wildana, Minggu, 1 Mei 2022.
Wildana mengaku pada malam hari, tim sempat menemukan ada beberapa ekor ayam yang mati diangkut masuk ke Parepare. “Tapi langsung kami tahan dan musnahkan,” tegas Wildana.
Wildana menekankan, Tim Satgas Pangan bergerak atas instruksi langsung Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe, untuk memastikan keamanan pangan dan hewan ternak bagi masyarakat jelang lebaran Idul Fitri. “Alhamdulillah kami pastikan aman dan terkendali,” tandas Wildana. (*)