DP3A, Forum Anak, dan Konselor Parepare Lakukan Trauma Healing bagi Anak Korban Bencana Sulbar 

- Redaksi

Rabu, 20 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Pemerintah Kota Parepare turun melakukan trauma healing kepada anak korban bencana alam gempa bumi di Sulawesi Barat.

Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kantor DP3A Parepare, Ananda Febriani G Usbal. Rabu, (20/1/2021).

Dia mengatakan, pihaknya turun bersama lembaga forum anak, P2TP2A, Parepare, dan para Konselor yang ahli dalam menangani trauma anak. Kegiatan itu didampingi langsung Lurah setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi, kami bersama forum anak, P2TP2A Parepare, Konselor yang memang ahli dalam menangani trauma pada korban,” ucap Febriani.

Febriani menjelaskan, trauma healing oleh DP3A ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah Kota Parepare terhadap saudara saudara kita yang terkena musibah bencana alam tersebut.

Dalam kegiatan itu, kata dia, anak-anak diberi ruang untuk menyampaikan rasa takut yang dialami, berdiskusi serta bermain.

“Kita lakukan berbagai bentuk permainan kepada anak-anak korban. Kita berdiskusi. Ya kita upayakan agar ketakutan mereka hilang terhadap bencana. Alhamdulillah, mereka menyambut dengan baik,” ungkap Febriani.

Sebelumnya, pemerintah Kota Parepare menyalurkan bantuan Sembako bagi warga Kabupaten Mamuju dan Majene, Provinsi Sulawesi Barat.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan langsung Wali Kota Parepare, HM. Taufan Pawe.

Taufan Pawe mengatakan, bantuan tersebut dilakukan tidak lain sebagai bentuk dukungan seluruh masyarakat Parepare, dan juga bekerjasama dengan para Organisasi Perangkat Daerah Kota Parepare. (*)

Berita Terkait

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up
Kasat Lantas Bulukumba Turun Langsung Atasi Kemacetan di Debat Terakhir Pilkada Bulukumba

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Kamis, 21 November 2024 - 19:02

Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK

Berita Terbaru

Bantaeng

Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:26