Parepare, Sulsel – Ketua Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Kota Parepare, Hj. Erna Rasyid Taufan, menutup secara resmi kegiatan Bimbingan Teknik (Bimtek) Pelatihan Kerajinan Kerang kerangan yang telah berlangsung selama 3 hari di Hotel Kenari, Parepare. Rabu, 14/10/2020.
Erna Rasyid Taufan menginginkan dengan berakhirnya pelatihan tersebut, para pengrajin di Kota Parepare dapat mengaplikasikannya di kehidupan sehari hari sehingga mampu meningkatkan perekonomiannya.
“Ini jangan sampai hanya disini saja. Aplikasikan segera. Bimtek ini adalah kegiatan pemerintah yang akan mampu menciptakan lapangan pekerjaan”, ucap Erna.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Terkait pemasarannya, kita telah berkoordinasi dengan Dinas Perindustrian Sulsel dan Dinas Perdagangan Kota Parepare. Bahkan, kerajinan kita ini akan diikutkan dalam pameran kerajinan di Dubai”, ungkapnya.
Untuk lebih meningkatkan kerajinan di Kota Parepare, Erna berharap agar pihak kecamatan dan kelurahan lebih intens dalam membina warganya yang berpotensi meningkatkan perekonomian warga.
“Jika ada yang dianggap potensial, maka silahkan bawa ke Balai Ainun untuk kita nilai”, tandas Erna. (*)