Suardi Saleh Pimpin Yasinan Almarhum Putra Wakil Ketua Yayasan SMK Pelayaran

- Redaksi

Senin, 24 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Barru, Sulsel – Di tengah kesibukannya sebagai Bupati Barru, Suardi Saleh tetap meluangkan waktunya melayat ke rumah duka, almarhum Muhammad Faizan Pahmid, putra dari Wakil Ketua Yayasan SMK Pelayaran Barru, Pahmid.

Suardi Saleh yang sejak dulu akrab dengan Pahmid, memimpin yasinan atau membaca Surat Yasin dan doa bersama di rumah duka  di Desa Tellumpanua, Tanete Rilau, Ahad (23/08/2020) malam.

Seperti tradisi kebanyakan masyarakat muslim Barru jika ada warga yang berduka, Suardi Saleh berbaur  dengan keluarga almarhum dan beberapa pemuka agama, melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an.  Apalagi, suami dari drg Hj Hasnah Syam MARS ini, memang punya latar belakang pendidikan keagamaan saat duduk di bangku SMP.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengenakan kemeja putih dan peci hitam, Suardi Saleh juga berbincang penuh keakraban dengan keluarga almarhum usai memimpin bacaan Yasin. Ia terlihat menyemangati keluarga yang ditinggalkan untuk tabah dan mengikhlaskan kepergian almarhum.

“Setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian. Kita doakan anakda kita, semoga husnul khotimah. Terutama keluarga yang ditinggalkan bisa tabah, sabar, dan mengikhlaskan kepergian anakda,” kata Suardi Saleh.

Suardi Saleh memang dikenal sebagai kepala daerah yang sangat peduli terhadap warganya. Tak jarang ia datang melayat dan mampir langsung di rumah duka jika melihat ada warganya berduka. Datang menyemangati dan menyampaikan belasungkawa. (Hum/Rill)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru