Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Baraka Lakukan Patroli Malam Hari

- Redaksi

Kamis, 6 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Cegah gangguan Kamtibmas, Polsek Baraka, Polres Enrekang, melakukan patroli roda dua di sepanjang Jalan Pemuda hingga Jalan Tentara Pelajar Baraka Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Rabu (05/06/2020) sekitar pukul 21.30 WIB malam tadi.

Pada saat melakukan patroli, Aipda M. Nursalim K dan Aipda Yannas Abdillah menyambangi beberapa pemuda yang tengah santai berkumpul di pinggir jalan.

Kedua anggota Polsek Baraka Polres Enrekang itu memberikan imbauan terkait Kamtibmas agar tidak melakukan kegiatan-kegiatan negatif yang membuat resah masyarakat sekitar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami harapkan agar pemuda dan masyarakat dapat berperan aktif, bahu membahu bersama Polisi untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari kejahatan, termasuk larangan minum minuman keras, antisipasi masuknya paham radikal, penyalahgunaan narkoba dan tindak kejahatan lainnya,” kata Aipda M. Nursalim K.

Terpisah, Kapolsek Baraka Polres Enrekang, AKP Saparuddin S, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan rutinitas Polsek Baraka untuk memberikan imbauan Kamtibmas dan mengajak masyarakat ciptakan kondusifitas di lingkungannya.

“Kami mengimbau para pemuda untuk melakukan kegiatan yang positif dan memberikan contoh yang baik dan benar kepada masyarakat,” kata Kapolsek.

“Dengan menggandeng para pemuda untuk mengantisipasi kenakalan remaja dan pergaulan bebas, tentunya dapat menekan angka terjadinya kasus kejahatan,” pungkasnya. (RIS/BSS)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru