Sultra – Puluhan rumah di Kelurahan Sakuli, Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) terendam banjir, Sabtu (21/07/2018).
Puluhan tim SAR bersama dengan aparat kepolisian setempat dikerahkan untuk membantu para warga yang terkena Banjir, selain membantu mengevakuasi warga tim SAR dan juga Polisi membantu mendirikan posko pengungsian.
Warga menduga penyebab banjir didaerah tersebut akibat meluapnya sungai yang mengalami penyempitan dan berada tidak jauh dari pemukiman warga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, kata warga setempat, insentitas hujan yang sejak hari kamis 19 Juli 2018 hingga pada hari Sabtu 21 Juli 2018 mengguyur kelurahan Sakuli, kecamatan Latambaga (lokasi banjir), membuat Sungai didaerah itu meluap.
Untuk itu warga berharap, pemerintah setempat segera melakukan normalisasi sungai agar kejadian serupa tidak terulang.
“Pemerintah Kolaka segera memperhatikan permasalahan ini, karena jika dibiarkan terus menerus kejadian seperti ini akan terulang. Sungai ini perlu dilakukan normalisasi untuk mengantisipasi banjir datang, agar aliran tidak meluap yang dapat membanjiri rumah warga,” kata warga dikutip sultraline.id