Bagi-bagi Takjil di Bulan Puasa, Cara Alumni SMP Negeri 1 Bikeru Sinjai Jaga Silaturahmi

- Redaksi

Minggu, 26 Mei 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Meningkatkan ketaqwaan di bulan Suci Ramadhan, menjadi prioritas warga Muslim, dengan berbagai momen berharap berkah dari Allah SWT, salah satunya adalah berbagi takjil bagi masyarakat menjelang buka puasa.

Seperti halnya yang dilakukan beberapa Alumni Tahun 2003 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Bikeru Sinjai Selatan.

Mereka menyapa masyarakat yang melintasi Jalan Persatuan Raya Bikeru dengan membagi bagikan takjil bagi masyarakat untuk berbuka puasa mereka saat masih dalam perjalanan atau kegiatan diluar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 17.00 WITA, Minggu (26/05/2019) dengan sasaran pengguna jalan yang masih diluar rumah saat menjelang berbuka. “Dengan harapan masyarakat yang masih bekerja dan masih dalam perjalanan saat menjelang berbuka puasa bisa membatalkan puasanya dengan takjil yang kami bagikan,” Kata Koordinator acara Syarif.

Lanjut dikatakan, selain berbagi kepada warga, hal ini juga dilakukan untuk membangun dan memperkuat keakraban antar alumni SMP Negeri 1 Bikeru tahun 2003 dan menjaga hubungan baik antar alumni.

“Selain berbagi kepada warga kita juga untuk saling mengakrabkan diri agar tetap terjaga tali silaturahmi antar alumni sekolah,” tuturnya.

Hal yang sama diungkapkan oleh Syamsir, kegiatan ini merupakan langkah awal untuk saling menjalin kembali keakraban, memperat tali silaturahmi antar alumni, terkhusus angkatan tahun 2003.

“Melalui kesempatan ini, Alhamdulillah kami dapat bertemu dan berkumpul lagi bersama teman-teman SMP meskipun baru sebahagian kecil yang dapat berpartisipasi,” ujarnya.

“Kedepannya, kami akan lakukan komunikasi dengan teman-teman yang lainnya untuk bergabung dikegiatan selanjutnya, dan rencananya kami akan bentuk organisasi Alumni, semoga ini dapat mendapat respon dari teman yang lain,” tambahnya. (Sambar)

Berita Terkait

Segera Download Aplikasi AJPAR, Solusi Cerdas Mudahkan Layanan dan Tingkatkan Kesejahteraan
Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, Andi Sudirman: Selamat Bekerja dan Semoga Amanah Pak Presiden
IA-Kan Kampanye di Tangnga-Tangnga, Ketua DPC PKB Bantaeng: “Hanya ILHAM-KANITA Yang Bisa Selesaikan Persoalan Masyarakat”
Andi Sudirman Kenakan Baju Adat Toraja di Rapat Paripurna 355 Tahun Sulsel
Andi Sudirman Sampaikan Belasungkawa Meninggalnya Istri Muslimin Bando
Andi Sudirman Ikuti Jalan Sehat ‘Anti Mager’ 355 Tahun Sulsel di Soppeng
Raja Gowa ke-38 Sematkan Pin Kerajaan Gowa kepada Andi Sudirman
Kelong Pinus Rombeng Volume 5, Komitmen Dinas Pariwisata Pemkab Bantaeng Menjaga Kelestarian Budaya di Bumi Buttatoa

Berita Terkait

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 10:26

Segera Download Aplikasi AJPAR, Solusi Cerdas Mudahkan Layanan dan Tingkatkan Kesejahteraan

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:55

Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, Andi Sudirman: Selamat Bekerja dan Semoga Amanah Pak Presiden

Minggu, 20 Oktober 2024 - 13:35

IA-Kan Kampanye di Tangnga-Tangnga, Ketua DPC PKB Bantaeng: “Hanya ILHAM-KANITA Yang Bisa Selesaikan Persoalan Masyarakat”

Minggu, 20 Oktober 2024 - 11:10

Andi Sudirman Kenakan Baju Adat Toraja di Rapat Paripurna 355 Tahun Sulsel

Kamis, 17 Oktober 2024 - 12:42

Andi Sudirman Sampaikan Belasungkawa Meninggalnya Istri Muslimin Bando

Berita Terbaru