Beritasulsel.com — Kantor DPD Partai Gerindra Kepulauan Selayar dan Rumah Tim Pemenangan Keluarga Capres – Cawapres Jokowi – Ma’ruf, yang letaknya berdampingan di Jalan Ahmadyani, Benteng, Kepulauan Selayar, dilalap si jago merah Selasa (5/3/2019) sekitar Pukul 03.00 wita dini hari.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut, begitupun api awal mulanya bersumber dari mana.
Informasi yang dihimpun menyebutkan api membakar semua isi yang ada dalam Kantor DPD Gerindra maupun Rumah Tim Pemenangan Kelurga Jokowi – Ma’ruf Amin, seperti peralatan elektronik, mobiler dan arsip.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya tidak mengetahui penyebabnya, sebab saya baru mengetahuinya melalui Media Sosial pada Pukul 06.00 dan langsung menuju kesini,” ujar Zubair Nasir Sekretaris DPD Gerindra Kabupten Kepulauan Selayar.
Terkait dengan dokumen lanjut dia, terutama Arsip Surat, SK, maupun dokumen penting dalam menghadapi Pilpres yang akan datang semua terbakar.
Senada dengan itu Sekretaris Tim Pemenangan Keluaraga Capres/Cawapres Jokowi – Ma’ruf Amin. Rakhmat Zaenal, mengatakan pada saat kejadian, dia sedang tidak berada dilokasi.
Untuk berkas-berkas dan data-data terkait Pilpres dipastikan aman semua, ada di dalam soft copy, namun kami harus kembali kerja ekstra, sebab SK Tim Pemenangan pada Tingkat Kecamatan dan Desa sudah siap untuk diedarkan, namun karena kejadian ini berkas tersebut ikut terbakar. (Idul/BSS)