Tata Arus Lalu Lintas, UPTD Pasar bersama Dishub Parepare Jadwal Bongkar Muat Barang

- Redaksi

Kamis, 10 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Dalam menata arus lalu lintas, Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare dalam menata arus lalu lintas menjadwalkan bongkar muat barang tidak diperkenankan dilakukan pada pagi hari.

Kepala UPTD Pengelolaan Pasar Dinas Perdagangan (Disdag) Parepare, Rahim Sadda mengatakan, bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Parepare telah mengambil langkah dan kebijakan tegas dalam mengatur truk untuk tidak melakukan bongkar muat pada saat aktivitas ramai di pagi hari.

“Aktivitas penjual dan pembeli padat dimulai pada jam 7 pagi sampai jam 12 siang. Jadi kami mengambil langkah dan kebijakan dengan melihat situasi kondisi seperti itu, mengatur truk yang memuat barang untuk tidak melakukan pembongkaran pada jam-jam yang telah ditentukan. Yaitu dari pukul 07.00 pagi sampai 13.00. Setelah pukul 13.00 atau jam 1 siang ke atas baru dibolehkan,” ungkap Rahim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kebijakan ini, kata Rahim, untuk mengatur arus lalu lintas agar tidak semrawut khususnya di depan Pasar Lakessi.

“Kita berharap kepada semua pihak terutama pemilik angkutan, pengusaha, dan para pedagang di pasar agar memperhatikan jadwal bongkar muat pada siang, sore, dan malam hari. Sehingga masyarakat dapat nyaman ketika berbelanja,” ingat Rahim. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru