Tak Ada Rival, Sulaeman Kembali Dilantik Sebagai Ketua Karang Taruna Desa Mattirowalie.

- Redaksi

Minggu, 27 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bulukumba,Beritasulsel.com–Pengurus Karang Taruna Beringin Tinggi Desa Mattirowalie, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba resmi dikukuhkan. Minggu, 27 Maret 2022.

Kegiatan yang digelar di halaman kantor desa Mattirowalie itu dihadiri oleh ketua Karang Taruna Bawakaraeng Kecamatan Kindang dan beberapa pengurus Karang Taruna dari berbagai Kecamatan di kabupaten Bulukumba.

Ketua terpilih Karang Taruna Beringin Tinggi, Sulaeman dalam sambutannya mengatakan jika dirinya terpilih secara aklamasi atas dorongan pemuda dan beberapa tokoh masyarakat yang ada di desanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“ini adalah sebuah kehormatan dan juga sebagi tanggung jawab besar, semoga dalam kepengurusan kami kedepan lebih mampu memberi kontribusi secara massif bagi pemerintah desa sebagaimana tufoksi kami dikarang taruna dalam bekerja”,Tandasnya.

Ketua dua periode itu juga berharap kedepan  dirinya bersama pengurusnya  mampu menguatkan sikap kolektivitas dan kolaboratif dengan pemerintah dan masyarakat di desanya. Dirinya meyakini dengan hadirnya kepengurusan baru dalam lembaganya itu mampu menjadi ruang gerak dalam membentuk karakter generasi muda di desa Mattirowalie.

“Ilmu pengetahuan itu penting, namun mestinya dibarengi dengan adab dan etika personal generasi, Insya Allah karang taruna akan menjadi wadah dalam membentuk pemuda yang cakap, berkarakter dan beradab”,Tegasnya.

Menyikapi semangat pemudanya dalam berlembaga di Karang Taruna tersebut. Kepala Desa Mattirowalie, H.Jufri C merasa bersyukur dan berbangga hati. Pasalnya, semangat kolaboratif pemuda merupakan bagian terpenting dalam mewujudkan visi misi dan kesejahteraan desanya.

“Ide dan gagasan generasi muda itu sangat dibutuhkan dalam era modernitas”,Kata dia.

Poto : Sulaeman saat memberi sambutan usai pelantikan digelar.

Dirinya juga mengaku siap mengakomodir segala kebutuhan Karang Taruna selama tujuannya untuk kepentingan pembangunan desa. Bahkan dalam sambutannya kepala desa periode pertama itu mengatakan telah menyiapkan anggaran kepemudaan khusus untuk dikelolah Karang Taruna di desanya.

Atas dasar ketersediaan anggaran tersebut, H.Jufri berharap Karang Taruna Beringin Tinggi mampu menjadi pelopor bagi anak muda dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia dan juga peningkatan ekonomi kreatif.

“Karang Taruna Hadir sebagai mitra kolaborasi dengan pemerintah desa, kami akan selalu mensufford anak-anak untuk berkreasi, baik dengan moral maupun secara materil”, Ungkap Kepala desa muda itu.

Usai dilantik oleh kepala desa dan penandatanganan berita acara pengukuhan. Para pengurus Karang Taruna Beringin Tinggi melakukan silaturahmi dan makan siang bersama di kediaman Kepala Desa Mattirowalie.

 

Berita Terkait

Pj Bupati Bantaeng Hadiri High Level Meeting, Andi Abubakar: “Antisipasi Inflasi Jelang Nataru 2025”
Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi
Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus
Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba
Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching
Kolaborasi, PKM ITEB Bina Adinata Wujudkan Digitalisasi Wisata Desa di Jeneponto
Pemilihan Ketua BEM UMB Bukukumba Tuai Sorotan, Riswandi: Tidak Transparan dan Rentan Kecurangan
Pinus Sulsel Dorong Ekologi di Bulukumba, Peluang Desa Dapatkan Tambahan Anggaran

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 20:09

Pj Bupati Bantaeng Hadiri High Level Meeting, Andi Abubakar: “Antisipasi Inflasi Jelang Nataru 2025”

Sabtu, 16 November 2024 - 22:36

Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi

Sabtu, 16 November 2024 - 19:44

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus

Sabtu, 9 November 2024 - 19:08

Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:35

Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching

Berita Terbaru