Serentak, Personel Polres Sidrap Jadi Pembina Upacara di Sekolah ini Tujuannya

- Redaksi

Senin, 4 Februari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono, SH, SIK, MH memerintahkan kepada jajarannya untuk melaksanakan kegiatan Polri menjadi pembina upacara bendera di sekolah SD, SMP dan SMA serentak pada hari ini Senin tanggal (4/2/19) Pagi

Seluruh perwira Polres Sidrap maupun Polsek terjun ke sekolah-sekolah membacakan amanat seragam dari Kapolres Sidrap

Dalam amanatnya, Kapolres Sidrap berharap para siswa peserta upacara dapat memahami arti kondusif dan mampu bersama menjaga situasi kamtibmas tetap aman, bahaya narkoba, antisipasi adanya paham Radikalisme serta penggunaan kelengkapan pada saat berkendara

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadikan sekolah sebagai yang terdepan mengantisipasi gerakan radikalisme, Memupuk rasa toleransi dalam keberagaman dan menolak intoleransi serta Anti Narkoba, Waspada anak-anak menjadi korban kekerasan fisik maupun seksual serta sebagai pelopor keselamatan dalam berlalu lintas “ kata Kapolres Sidrap

Menurut orang nomor satu di jajaran Polres Sidrap ini, pelajar paling rentan dan disusupi oleh paham – paham radikal, anti pancasila dan intoleransi, sehingga kita selaku petugas Kamtibmas selalu mengingatkan dan membina mereka.

“Pelajar adalah masa depan bangsa, baik buruknya bangsa ke depan tergantung moral pelajar saat ini, melalui kegiatan ini kami titip kemajuan bangsa, saya juga berharap kegiatan ini mampu memupuk rasa cinta tanah air pelajar terhadap bangsa indonesia ” lanjutnya

Kapolres Sidrap juga berharap melalui kegiatan ini turut peran serta siswa dalam menjaga kamtibmas, sehingga kondusifitas baik di lingkungan sekolah maupun di sekitarnya dapat terwujud.

“Melalui kegiatan ini diharapkan para siswa mampu memberi contoh terbaik kepada masyarakat yang lain baik itu etika dalam kehidupan di sekolah maupun di luar sekolah ” tutup Budi Wahyono (*)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru