Salurkan Bantuan PKH-BPNT, Bupati Ilham Azikin Harap Warganya Terus Produktif

- Redaksi

Rabu, 6 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Bantaeng Ilham Azikin menyalurkan bantuan tunai program PKH dan BPNT di Kantor Kecamatan Pa’jukukang dan Kantor Kecamatan Gantarangkeke. Selasa (5/9/2023).

Tercatat, ratusan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan tersebut.

Koordinator BPNT Pa’jukukang Mustakim dalam laporannya mengatakan, bantuan tersebut merupakan bukti kepedulian pemerintah daerah yang dipimpin Bupati Bantaeng Ilham Azikin kepada masyarakat kurang mampu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Bantuan ini bukti kehadiran pemerintah yang selalu hadir ditengah masyarakat yang membutuhkan,” kata dia.

Sementara itu, Bupati Bantaeng Ilham Azikin bersyukur dapat bertatap muka dan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Ilham Azikin tidak ingin ada warganya yang bersoal dengan pangan.

“Alhamdulillah hari ini kita bisa bertatap muka dan menyalurkan bantuan untuk masyarakat. Bantuan ini adalah kewajiban pemerintah untuk menjaga masyarakat tidak bermasalah dengan pangan sehingga terdapat program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” kata dia.

Dihadapan ratusan KPM, dia menyampaikan penyaluran bantuan tersebut bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Dia tidak ingin ada warganya yang lapar.

“Penyaluran bantuan ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, pemerintah tidak ingin ada masyarakat yang lapar. Apalagi beberapa bulan kedepan akan ada kemarau yang akan berdampak kepada masyarakat,” kata dia.

Bupati yang konsen pada pembangunan SDM dan ekonomi masyarakat itu berharap dengan tidak adanya lagi persoalan pangan warga dapat produktif di berbagai sektor dan anak-anak dapat bersekolah dengan baik.

“Kami selalu berupaya agar warga tidak ada yang bersoal dengan pangan. Dengan harapan dapat produktif di masing-masing sektor pekerjaan dan anak-anak dapat bersekolah dengan baik,” kata dia.

Berita Terkait

Hari Ketiga Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: Menkeu Sri Mulyani Sampaikan Materi Efisiensi Anggaran
Bupati Bantaeng Kenakan Komcad Tentara dan Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: ‘Bismillah’
Uji Nurdin Dilantik, Kawasan Pantai Seruni Kembali ‘Menyala’, Warga: Bantaeng Bangkit
Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar Pamit Untuk Kembali ke Jakarta, Kajari Mewakili Forkopimda: ‘Kita Teruskan Yang Baik Yang Telah Beliau Kerjakan’
Uji-Sah, Pasangan Pertama dari Bantaeng Sulawesi Selatatan Yang Ikuti Cek Kesehatan Persiapan Pelantikan Kepala Daerah Serentak dan Dinyatakan Sehat
HKN Februari 2025, Pemkab Bantaeng Beri Penghargaan kepada 50 ASN
Pj Bupati Andi Abubakar dampingi Pj Bupati Andi Winarno, Ziarah Makam Raja Bone ke XI La Tenri Ruwa Sultan Adam Matinroe Ri Bantaeng
Bimtek Peningkatan Kapasitas Pengelola Dana (BOSP) Dinas Pendidikan Kabupaten Bantaeng Tahun 2025, DR Muh Rivai Nur SH MSi CGCAE: Assurance PP 80 Tahun 2006

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 00:34

Hari Ketiga Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: Menkeu Sri Mulyani Sampaikan Materi Efisiensi Anggaran

Sabtu, 22 Februari 2025 - 14:44

Bupati Bantaeng Kenakan Komcad Tentara dan Ikuti Retreat Kepala Daerah, Uji Nurdin: ‘Bismillah’

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:56

Uji Nurdin Dilantik, Kawasan Pantai Seruni Kembali ‘Menyala’, Warga: Bantaeng Bangkit

Rabu, 19 Februari 2025 - 14:28

Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar Pamit Untuk Kembali ke Jakarta, Kajari Mewakili Forkopimda: ‘Kita Teruskan Yang Baik Yang Telah Beliau Kerjakan’

Senin, 17 Februari 2025 - 21:09

Uji-Sah, Pasangan Pertama dari Bantaeng Sulawesi Selatatan Yang Ikuti Cek Kesehatan Persiapan Pelantikan Kepala Daerah Serentak dan Dinyatakan Sehat

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Hermanto Hadiri Coffee Morning dan Olahraga bersama Forkopimda

Minggu, 23 Feb 2025 - 20:51